MenaraToday.com - Blitar :
Tradisi Genduri dalam rangka Haul Bungkarno ke 49 di kota Blitar, Kamis (20/6/2019) kemarin yang didatangi langsung oleh Putri Bung karno Sukmawati Soekarno Putri serta warga sekitar kota Blitar ini meningalkan cerita mistis di malam puncak acara.
Saat ditemui team Menaratoday.com, Sabtu (22/6/2019) beberapa orang tukang becak di area makam Bung Karno menceritakan kisah mistis saat puncak acara Haul Presiden RI pertama ini.
Azis (42) salah seorang Ojek becak menceritakan saat akan dimulainya acara 1000 Tumpeng ada beberapa warga melihat kereta kuda (andong) berjalan terbang di atas tenda, ada juga yang hanya mendengar suara kuda berjalan serta aroma yang sangat wangi
Berbeda dengan Azis, Ginarti (32) ibu muda yang datang menghantar tumpeng menuturkan jika dirinya sempat melihat cahaya putih turun menuju makam dengan cepat.
Diketahui sebelumnya Mendiang Presiden Soekarno alias Bung Karno menyimpan banyak mitos yang sampai sekarang masih banyak yang memercayainya. Salah satunya adalah Bung Karno diyakini mempunyai kekuatan supranatural (gaib) hingga sampai saat ini, banyak orang mengangap jika sang Proklamator hanya meningalkan jasadnya dan akan kembali suatu saat nanti. (Joko/Lucky)