MenaraToday.Com
– Labuhanbatu Utara :
Pangdam I Bukit Barisan,
Mayjen TNI Ms. Fahillah meresmikan rumah dinas Babinsa di Koramil 05/Bandar Durian
di Kecamatan NA IX – X Kabupaten Labura dalam rangkaian kunjungan kerja di
wilayah Kodim 0209/LB
Dalam peresmian rumah dinas
tersebut tampak dihadiri Wakil Bupati Labura Dwi Prantara, Camat Aek Natas, Abd
Fattah Siregar, seluruh Kepala Desa Se Kecamatan Aek Natas, Tokoh Agama dan
tokoh masyarakat.
Rumah dinas dengan type 36
ini dibangunkan Pemkab Labura sebanyak 4 unit ini khusus Babinsa yang bertugas
di Koramil 05/BD.
Dalam sambutannya, Wakil
Bupati Labura menyampaikan selamat datang kepada Pangdam I/BB di wilayah
Kabupaten Laburan.
“Selamat datang di Kabupaten
Labura Pak Pandam, kami merasakan hubungan antara TINI dengan Pemkab sudah terjalin
dengan sangat baik sehingga merupakan bentuk perhatian pemkab labura kepada TNI,
kami juga menyampaikan salam dari Bupati Labura yang tidak bisa hadir
dikarenakan sedang ada kegiatan dinas di
luar kota” ujar Dwi.
Dalam kesempatan tersebut
Pangdam I/BB mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Labura khususnya Bupati
yang telah mendukung TNI.
“Saya mengucapkan terima
kasih kepada Bupati dan Pemkab Labura yang telah membangunkan rumah dinas ini,
saya berpesan kiranya rumah dinas ini dapat dirawat dan dijaga dengan baik,
semoga hubungan antara TNI dengan pemkab dan Polri serta masyarakat terus terjalin dengan baik di Kabupaten
Labura” ujar pangdam.
Diakhir acara yang merupakan
akhir Kegiatan Kunker Pangdam I/BB beserta rombongan di wilayah Kodim 0209/LB,
Pangdam I/BB melakukan pemotongan pita tanda peresmian rumah dinas dan diakhiri
dengan penanaman dua pohon durian di halaman Koramil 05/BD (Ngatimin)