Pemilihan Gamot di Nagori Jawa Tongah Disoal Warga


Menaratoday.com-Simalungun:

Pemilihan Gamot (kepala dusun) di Nagori jawatongah Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun di soal warga diduga tidak sesuai aturan yang berlaku tentang peraturan Permendagri Nomor 67 Tahun 2017 tentang Perangkat Desa.

Pemilihan Gamot yang sudah di sepakati oleh serikat  Dusun sappe Nauli  Nagori Jawa Tongah agar melakukan pemilihan gamot atau yang disebut kepala dusun dan di saksikan oleh angota serikat dusun serta dihadiri oleh Pangulu Nagori Jawa Tongah, Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun. Setelah terjadi pemilihan gamot, hasil dimenangkan oleh Januar Tampubolon dengan jumlah yang sangat memuaskan.

Januar Tampubolon beserta pendukungnya merasa kecewa di akibatkan bukan pemenang terpilih  yang menduduki sebagai gamot atau di SK kan oleh Pangulu, malah yang kalah pemilihan yang menjadi sebagai gamot.

Pangulu Jawa Tongah, Kecamatan Hatonduhan menyebutkan ini hak progreatif pangulu, sementara masyarakat tidak mengetahui aturan dari mana dibuat oleh pangulu tersebut.

Januar Tampubolon saat dikonfirmasi, menaratoday.com, "Saya dan masyarakat merasa kecewa atas kebijakan yang dilakukan oleh Pangulu tersebut, dimana seharunya Pangulu dari awal melarang dan menjelaskan aturannya tidak perlu ada pemilihan gamot" Ungkapnya. (RG/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama