Sinergi Perangi Hoax, Perkumpulan Media Online Se Provinsi Banten Ikuti Kemah Jurnalis

Foto Doc: MOI


menaratoday.com-Perkumpulan perusahaan media online Indonesia (MOI) Provinsi Banten sukses menggelar kegiatan Kemah Jurnalis media online se provinsi Banten. Dengan mengusung tema "Satu Tujuan Bersama Memerangi HoaX Menuju Provinsi Banten Damai dan Bermartabat".


Ketua pelaksana kegiatan Kemah Jurnalis MOI Banten Musal as’ari menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan tersebut diharapkan mampu menjadi rool model dalam membangun sinergitas antara lembaga, baik pemerintah ataupun masyarakat.


"Sejujurnya, peran media online saat ini sangatlah strategis, media online mampu menjadi katalisator antara pemerintah dan masyarakat melalui pemberitaan yang berimbang dan terpercaya dalam membangun tata kelola kehidupan berbangsa dan bernegara," tukas Musal as’ari.


Ketua DPW MOI Banten M. Gustiawan Rengga menyampaikan, bahwa Kemah Jurnalis MOI Banten digagas dan dilaksanakan oleh pengurus DPC di delapan kabupaten/Kota Se Banten ini, merupakan bentuk komitmen bersama dalam menjalin sinergitas media dengan pemerintah dan masyarakat.


"Apresiasi kami sampaikan kepada rekan rekan jurnalis yang tergabung di Media Online Indonesia atau MOI, Pemerintah Provinsi Banten, TNI/Polri, Kanwil Kemenkumham Banten dan seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan Kemah Jurnalis. Mari kita kuatkan komitmen Satu Tujuan Bersama Memerangi HoaX Menuju Provinsi Banten Damai dan Bermartabat," tutur M Gustiawan Rengga


Kegiatan yang digelar di Bumi Perkemahan (Buper) Taman Mahoni Bangun Sentosa (MBS) Kota Serang 19-20 Juni 2021, di ikut oleh perwakilan peserta dari 4 Kabupaten dan 4 kota di Provinsi Banten.


Kegiatan ini di hadiri Sekdis Kominfo Kota Serang, TB. Kurniawan, Perwakilan Polda Banten oleh AKBP. Maryadi, Komandan Korem 064/MY Serang Yang di wakili Kapenrem Mayor Inf. Ade Hermansyah yang membacakan sambutan Danrem 064/MY Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E., M.B.A


Dalam sambutannya, Danrem 064/MY Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E.,M.B.A yang dibacakan oleh Kapenrem 064/MY mengucapkan, terima kasih kepada Perkumpulan MOI atas undangan dan terlaksananya acara ini, melalui kegiatan seperti ini dapat saling bertatap muka, bersilaturahmi. Sehingga akan lebih memperkuat kebersamaan serta rasa ikatan tali persaudaraan dengan harapan tercipta suasana kekeluargaan yang harmonis.


“Melalui kegiatan ini, kami berharap agar seluruh peserta baik itu jurnalis khususnya di Provinsi Banten menjadi pelopor untuk mengedukasi publik dalam menjaga serta menangkal berita-berita Hoax”.


Kapolda Banten yang diwakili AKBP. Maryadi berpesan kepada awak media khususnya yang tergabung di Media Online Indonesia (MOI) untuk memerangi berita hoax, karena akhir-akhir ini banya terjadi gesekan-gesekan yang ditimbulkan atas pemberitaan dari informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya, yang akhirnya menimbulkan kekisruhan dikalangan masyarakat.


ILA


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama