Komunitas Di Kabupaten Oku Selatan Gelar Penggalangan Dana Untuk Muslim Uyghur


MenaraToday.Com-Oku Selatan :

Sifat saling peduli dengan penderitaa sesama manusia ciptaan Allah SWT memang harus tertanam dalam jiwa, apalagi sesama muslim.


Seperti yang dilakukan oleh beberapa komunitas yang ada Kabupaten Oku Selatan seperti Komunitas dari Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM), MRI ACT OKUS, PPS, KM Sersan, dan Vemous. mereka rela berpanas panasan demi untuk mewujudkan rasa simpati mereka terhadap saudaranya yang saat ini sedang menghadapi musibah.

Para Gabungan Komunitas ini menggelar sebuah kegiatan untuk Penggalangan dana untuk membantu sudara muslim di Uyghur, kegiatan ini mereka gelar pada Senin 23 Desember 2019 di simpang tiga Jembatan Baru dan Kegiatan ini dimulai dari pukul 07: 30 Wib hingga pukul 16: 00 Wib

Felry oktavianus, selaku Kordinator Lapangan, saat di hubungi oleh wartawan Media Online Menaratoday.com melalui Pia Whats App mengatakan.Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk simpati mereka atas penderitaan yang dialami dan dirasakan oleh saudara saudara muslim di Uygur

"Hari ini kami Gabungan Komunitas dari Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM), MRI ACT OKUS, PPS, KM Sersan, dan Vemous. sengajat turun kelapangan untuk mengumpulkan dana untuk membantu saudara saudara muslim yang ada di Uyghur yang sedang dilanda musibah. Ujar Korlap Penggalangan Dana Uyghur,"Ferly Oktavianus (Jamhuri)
Lebih baru Lebih lama