MenaraToday.com - Bondowoso :
Warga digegerkan dengan Penemuan Mayat Mrs X (Tanpa identitas) di lahan Perhutani Pohon Pinus di Petak 51-B wilayah Dusun Tasnan Barat RT.62 RW. 07 Desa Taman kecamatan Grujugan Kabupaten Bondowoso Jawa -Timur,pada Senin (3/2/2020) sekira pukul 13.00 WIB.
Informasi dilapangan, penemuan mayat jenis kelamin perempuan tak dikenal dan tanpa identitas, pertama kali ditemukan oleh Ibrahim (40) seorang tukang Kebun Sekolah SDN Taman1. Merasa menemukan sesosok mayat,ia selanjutnya melaporkan ke Polsek Grujugan.
" Saat ditemukan kondisi korban sudah mulai membusuk,di perkirakan mayat meninggalnya lebih dari 8 hari " tutur Ibrahim.
Kapolsek Grujugan AKP Iswahyudi.SH membenarkan terkait adanya penemuan Mayat Mr X diwilayah Hukumnya, " Saat ini mayat sudah dibawa ke RSU Kusnadi untuk dilakukan visum,guna mengetahui identitas dan penyebab kematian korban " pungkasnya. ( S.Rifai )