Kapolsek Panei Bersama PTPN4 Semprot Rumah Warga Dengan Disinfektan


MenaraToday.com - Simalungun :

Kapolsek Panei Tongah AKP Juni Henrianto terus berupaya melakukan pencegah dan terus meminimalisir penyebaran wabah Corona Virus Disease (Covid-19) di wilayahnya dengan berbagai upaya salah satunya dengan memonitoring kegiatan masyarakat dengan berpedoman maklumat Kapolri.

Sabtu 28 Maret 2020, AKP Juni Henrianto bersama personil dan relawan masyarakat panei tongah melakukan pencegah covid-19 dengan menyemprot bahan disinfektan di lingkungan pemukiman warga kelurahan Panei Tongah, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun.

AKP Juni Henrianto saat ditemui dilokas mengakui hal tersebut merupakan hasil kerjasama forkompincam dalam upaya pencegahan Covid-19 dengan melibatkan PTPN IV untuk membantu menyediakan air bersih dan bahan disinsefektan yang untuk disemprotkan kerumah warga.

"Ini merupakan hasil kerja sama forum komunikasi pimpinan kecamatan dan relawan masyarakat panei tongah dengan melibat PTPN IV untuk menyediakan air bersih dan bahan disinfektan yang akan kami semprotkan dirumah-rumah warga yang saat ini di kelurahan panei tongah" jelas AKP Juni Herianto.

Dan dalam pantauan menaratoday.com dilokasi, terlihat beberapa orang relawan masyarakat panei tongah yang bertugas untuk menyemprot disinfektan dengan melakukan pengisian pompa dari Tanki besar yang sudah disediak PTPN IV unit marjandi. Dan terlihat juga Kapolsek panei meminta warga bersama personilnya melakukan pembersihan di lokasi pasar panei tongah dan menghimbau warga yang membuang limbah rumah tangga sembarangan supaya tidak dilakukan lagi dan memperbaiki pembuangan limbah kamar mandi yang selama ini dibuat sembarangan. (R1/red)
Lebih baru Lebih lama