Pembagian BLT DD sebanyak 138 KK Tiyuh Gilang Tunggal Makarta Tepat Sasaran


MenaraToday.Com - Tuba Barat:

Guna meringankan beban masyarakat terdampak covid-19, Pemerintah Tiyuh Gilang Tunggal Makarta Kecamatan Lambu Kibang Kabupaten Tulang Bawang Barat melakukan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) sebanyak 138 Kepala Keluarga (KK) selaku penerima manfaat, Jumat siang (22/5).

Kegiatan yang berlangsung di gazebo tiyuh setempat, turut dihadiri Camat Lambu Kibang, Hade Riyansah,  Bhabinkamtibmas, pendamping desa, badan pemerintah tiyuh, dan segenap aparatur tiyuh setempat.

Pembagian bantuan langsung tunai tersebut merupakan penyaluran bantuan terhadap para warga yang sebelumnya belum pernah mendapatkan bantuan dari pemerintah dan tergolong kurang mampu.

"para warga penerima manfaat sebanyak 138 kepala keluarga ini merupakan warga yang memang benar-benar membutuhkan sesuai dengan kriteria penerimanya," Ungkap Jaeni Dahlan Kepala Tiyuh Gilang Tunggal Makarta sesuai kegiatan berlangsung.

Jaeni mengakatan, dirinya berharap dalam situasi di tengah pandemi corona ini, melalui bantuan yang telah disalurkan terhadap para warga penerima dapat bermanfaat serta  membantu meringankan beban perekonomian mereka.

"semoga ini semua dapat bermanfaat dan membantu perekonomian bagi warga penerima manfaat, insya alloh kedepan pihak kami akan terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat kami," imbuhnya.

Dikatannya, tak hanya itu, Pemerintah Tiyuh Gilang Tunggal Makarta, pada tahun ini tetap melaksanakan pembangunan fisik ditahap pertama penerimaan DD, diantaranya membangun kantin serba ada dikawasan obyek wisata tiyuh yang kini sudah rampung 100 persen tahap pengerjaan.

"selain pembangunan, rangkaian kegiatan pencegahan penyebaran covid-19 yang telah dilaksanakan seperti penyemprotan disinfektan, pembagian 1500 masker, mendirikan posko relawan dan menyiapkan ruang untuk karantina bagi warga yg mudik khususnya dari zona merah telah kita laksanakan sepenuhnya," kata Jaeni.

Terpisah, Mbah Sulaeman salah satu warga setempat penerima manfaat bantuan langsung tunai dana desa, mengaku sangat senang dan gembira dengan adanya bantuan yang dikucurkan oleh pemerintah Tiyuh Gilang Tunggal Makarta terhadap dirinya.

"alhamdulilah dengan adanya bantuan ini sangat membantu meringankan beban yang saya alami, ditengah situsi seperti ini ditambah perekonomian yang terpuruk, usaha tidak menentu, ladangpun tak punya tentu saya sangat bersyukur mendapatkan bantuan ini, semoga ini semua bermanfaat bagi kami, dan alloh yang akan membalasnya," ucap Mbah Sulaeman berbinar air mata. (Helmi)
Lebih baru Lebih lama