Motor Jenis Viar Kontra Truk Pengangkut Tanah, 4 Orang Kritis, 4 Orang Patah Tulang

MenaraToday.com - Tangerang :

Diduga hilang kendali sebuah motor roda tiga jenis Viar dengan Nopol B 4680 NFA berpenumpang 8 Orang Santri, pada Sabtu Dini Hari 17 April 2021, Menghantam  Mobil Pengangut Tanah Merah bernopol B .9799 KYW  di Jalan Raya Cisoka Adiyasa tepatnya di pertigaan Pala Kampung Cisalak Desa Cirendeu Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang – Banten hingga mengakibatkan 4 orang santri dalam kondisi kritis sedangkan 4 orang lainnya mengalami patah tulang.

Menurut informasi di lokasi kejadian sekitar Pukul 03.40 WIB menjelang Saur, sebuah kendaraan jenis Viar berpenumpang 8 orang Santri diduga hilang kendali sehingga menabrak sebuah mobil Dam Truk Pengangut Tanah Merah yang berasal dari Galian Tanah di Cilayang  Dengan Nopol B.9799 KYW.

Sampai berita ini tayang dari jumlah penumpang Viar Delapan ( 8 ) orang Empat diantara nya mengalami Kritis sedangkan lainya mengalami patah tulang.

Sesaat sebelum kejadian, 8 orang Santri yang berasal dari Kampung Jengkol Desa Cikuya ini tengah melintas dari arah Cisoka menuju Adiyasa, mereka berkeliling Kampung untuk membangunkan warga untuk Sahur, menurut keterangan yang dihimpun di lokasi kejadian, kendaraan Viar berpenumpang 8 orang santri ini diduga terlalu menikung mengambil ke kanan sehingga lepas kendali.

Kapolsek Cisoka AKP Nurrohman Triamtono saat di hubungi oleh awak media membenarkan kejadian lakalantas ini dan untuk saat ini Sopir Dam Truk Pengangkut Tanah Dengan Nopol B.9766 KYW saat ini sudah diamankan ke Mapolsek Cisoka untuk dimintai keterangan dan selanjutnya piket Laka Lantas Polresta Tangerang langsung turun ke TKP (Suproni)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama