MenaraToday.Com - Medan :
Dalam rangka hari ulang tahun Kota Medan ke 433 tahun dengan tema “Bergerak Berkolaborasi” Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, S.E., M.M di dampingi Sekretaris Labuhanbatu Utara Muhammad Suib, S.pd., M.M menghadiri acara Colorful medan Carnaval tahun 2023, Sabtu, (8/7) di Lapangan Benteng Medan.
Adapun rangkaian kegiatan berupa pawai budaya, pameran/bazar ekonomi kreatif, lomba mewarnai dengan peserta sebanyak 1.000 siswa/siswi tingkat SD se Kota Medan, lomba pawai fashion 15 etnis antar agensi se Kota Medan dan hiburan rakyat.
Bupati mengucapkan selamat ulang tahun Kota Medan yang ke 433 tahun.
“Harapan kami untuk Kota Medan sebagai ibu kotanya Provinsi Sumatera Utara tetap maju tetap berkolaborasi dan bisa memajukan Kota Medan sebagai ibu kota Provinsi Sumatera Utara,” ucap Bupati Labura.(Greg)