MenaraToday.Com - Deli Serdang :
Jalan Tol Tebing Tinggi - Medan tepatnya di KM 37.900 tepatnya di Dusun 1 Desa Tanjung Morawa Kecamatan Tanjung. Morawa Kabupaten Deli Serdang terjadi kecelakaan lalulintas antara mobil Toyota Rush Nopol BK 1300 VC dengan truck tronton Nopol BK 8522 DC, Senin (3/2/2020) sekira pukul 12.00 Wib.
Informasi yang berhasil dihimpun mobil Toyota Rush yang dikendarai Muhammad Nawawi (22) warga Dusun II Desa Padang Ganting Kecamatan Talawi Kabupaten Batubara membawa keluarganya masing-masing Syaiful (53) dan Siti Arifah (5) menabrak mobil Tronton yang dikemudikan Suroyo (43) warga Jalan Terampil Kecamatan Gunung Maligas Kabupaten Simalungun.
"Jadi mobil Toyota Rush yang dikendarai Muhammad Nawawi datang dari arah Tol Tebing Tinggi menuju arah tol Medan. Tiba dilokasi mobil Rush menabrak bagian belakang mobil truck dari arah yang sama.
"Mendapatkan informasi adanya kecelakaan, unit laka lantas Polres Deli Serdang langsung menuju TKP dan melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban ke RSUD Deli Serdang di Lubuk Pakam dan pengemudi Muhammad Nawawi meninggal dunia sementara Sayful dan Siti Arifah mengalami luka-luka dan dibawa Ke RS Grand Medistra Lubuk Pakam" ujar Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi melalui Kasat Lantas didampingi Kanit Laka. (Nunk/Rls)