MenaraToday.Com - Labura :
Hujan deras yang mengguyur hampir seluruh desa di Kampung Pajak dan kecamatan NA IX - X, pihak Karang Taruna desa Kampung Pajak melakukan kegiatan gotong royong untuk membuat drainase darurat dipinggir Jalinsum Kota Raja.
Mereka melihat begitu banyak genangan air hingga menggenangi hampir seluruh badan jalan yang diakibatkan intensitas hujan yang deras yang tinggi dan tersumbat nya aliran parit
Disini karang taruna desa Kampung Pajak berinisiatif dan respon melihat situasi ini dan mengajak seluruh kader di desa untuk terjun langsung kelokasi tepatnya di jalinsum Kota Raja Kampung Pajak, Jumat (5/6/2020)
Darwan Pasaribu saat berbincang dengan MenaraToday.Com menyebutkan kegiatan tersebut murni inisiatif dan dorongan hati untuk membantu masyarakat demi lancarnya arus jalan. dia merasa senang dan bangga bisa membantu masyarakat yang mana genangan tersebut bisa mengganggu jalan bila tidak dialirkan
Hendaknya seluruh kader Karang Taruna Kecamatan hingga desa untuk terus bersinergi dengan pemerintah dalam kegiatan sosial demi kemajuan dan kearifan desa" ujar Darwan
Dilokasi juga hadir Kadus Lingkungan I Desa Kampung Pajak, Hendrik Sagala yang juga kader Karang Taruna yang juga turut membantu Darwan.
"Sekarang genangan air sudah habis dan tidak ada lagi" ujar Hendrik
Terpisah ketua Karang Taruna Kabupaten Labuhan batu Utara Yuda Iskandar Aruan SP. M.si memberikan apresiasi kegiatan Karang Taruna desa Kampung Pajak dan jajaran pengurus
"Salut dan bangga atas kegiatan yang dilaksanakan Karang Taruna Desa Kamp unh Pajak yang telah bertindak konkrit sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Saya berharap agar Karang Taruna desa Kampung Pajak bisa menjadi inspirasi bagi Karang Taruna di desa lainnya. Jangan pernah lupa dengan moto kita ya kerja keras, kerja cerdas, sejahtera" imbuhnya (greg)