Peternak Milenial Kambing Perah di Asahan Makin Meriah



MenaraToday.Com - Asahan :

Ternak kambing perah adalah salah satu yang sangat diminati oleh masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan karena ternak ini mempunyai beberapa keunggulan antara lain produk susu ternak kambing ini mempunyai kualitas tinggi di banding dengan susu ternak lain, sehingga bermanfaat untuk kesehatan terutama dalam pemulihan penyakit. 

Permintaan susu kambing ini tergolong cukup tinggi. Permintaan ini masih sulit terpenuhi oleh peternak kambing perah yang ada sekarang. Potensi inilah yang dilihat oleh peternak kambing. Beternak kambing perah mempunyai prospek yang cerah untuk dikembangkan baik sebagai usaha pokok maupun usaha sampingan. 

Hal ini jugalah yang mengugah semangat para peternak milenial di Kabupaten Asahan. Para peternak yang tergabung dalam sebuah perkumpulan yang bernama Peternak Domba Kambing Tanjungbalai Asahan (PDKTAh) ini rutin melakukan diskusi-diskusi terkait perkembangan peternakan domba dan kambing di Indonesia dan di Sumatera Utara pada khususnya.

Seperti diskusi yang dilakukan pada Minggu, 5 Juli 2020, di salah satu kandang anggota PDKTAh di Air Joman. Diskusi yang dilakukan di kandang Jack Farm ini membahas tentang potensi ternak kambing perah. Diskusi membahas tentang strategi pengembangan ternak kambing perah dan pemasaran susu kambing perah.

"Beternak ini sebenarnya pekerjaan yang harus kita jiwai. Dalam beternak ini, yang kita urus adalah benda hidup yang punya nyawa," ungkap Zulhendra membuka diskusi.

Zulhendra merupakan salah satu peternak kambing perah senior di Kabupaten Asahan. Zulhendra selalu mendukung dan menyemangati para peternak yang berusia muda di Kota Tanjungbalai dan Kabupaten Asahan. 

"Saya yakin ternak kambing perah dalam 2 (dua) tahun kedepan akan meriah. Minat masyarakat semakin tinggi untuk mengkonsumsi susu kambing perah. Oleh sebab itu, kita harus mempersiapkan potensi yang ada di depan mata kita," tambah Zulhendra.

"Beternak kambing perah merupakan salah satu beternak yang cukup sulit dan juga cukup mudah. Cukup sulit karena kita harus selalu memperhatikan kesehatan ternak kambing. Cukup mudah karena program-program untuk menjaga kesehatan ternak bisa diterapkan dengan mudah," ungkap drh. Adil Harahap.

"Susu kambing yang dihasilkan dari beternak kambing perah ini seyogyanya kita sediakan kepada masyarakat adalah susu kambing aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH)," tambah drh. Adil Harahap.

"Susu yang aman artinya susu tidak mengandung cemaran yang merugikan kesehatan. Susu yang sehat artinya susu memberikan zat-zat bergizi sehingga memberikan manfaat bagi kesehatan. Susu yang utuh artinya susu tersebut tidak dicampur dengan bahan lain. Susu yangbhalal artinya susu tersebut diproses dari cara-cara syariat agama Islam," tambah dokter hewan yang setia memberikan arahan-arahan terkait kesehatan hewan kepada Peternak Domba Kambing Tanjungbalai Asahan (PDKTAh).

Sebagai informasi, PDKTAh merupakan sebuah perkumpulan peternak domba dan kambing yang berdomisili di Kota Tanjungbalai dan Kabupaten Asahan. PDKTAh ini dibentuk oleh peternak-peternak muda di Kota Tanjungbalai dan Kabupaten Asahan sebagai wahana diskusi. Harapan dari para peternak yang tergabung dalam PDKTAh ini adalah Kabupaten Asahan menjadi sentra pengembangan kambing perah di Sumatera Utara.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama