MenaraToday.com - Kapuas Hulu
Peduli dengan kondisi infrastruktur jalan di daerah, Babinsa Koramil Semitau Hilir Kecamatan Semitau Praka Alexander bersama Babinkantibmas Brigadir Cristian bahu - membahu dengan masyarakat Semitau Hilir meperbaiki jembatan yang mengalami kerusakan.
"Kita harus peduli terhadap kebutuhan kita sendiri, maka saya ikut berpartisipasi dengan segera memperbaiki jembatan panjang kurang lebih 10 meter dan lebar 2,5 meter guna kelancaran aktivitas di desa," ungkap Praka Aleksander.
Dikatakan Praka Alexander, kerusakan jembatan di karenakan material jembatan yang berbahan kayu dan sudah termakan usia.
"Jembatan tersebut merupakan satu satunya akses jalan darat yang menghubungkan Dusun Sungai Asun Desa Semitau Hilir," kata dia.
Alexander menegaskan, semangat Gotong royong merupakan ciri khas warga yang sudah mulai memudar akibat pengaruh kemajuan teknologi dan pergeseran nilai2 ditengah masyarakat.
"Di Semitau Hilir kegiatan gotong royong masih bisa terpelihara dengan baik, dan terus ditingkatkan dengan upaya sinergi 3 pilar di desa dengan melibatkan semua lapis masyarakat," tegas Alex panggilan akrab Praka Aleksander. (Bayu)


