PPS Nagori Tanjung Rapuan Gelar Bimtek

MenaraToday.Com- Simalungun :

Panitia  Pemungutan Suara (PPS) Nagori (Desa) Tanjung Rapuan Kecamatan Ujung Padang Kabupaten Simalungun melakukan Bimbingan Tehnik (Bintek) terhadap seluruh anggota Kelompok Penyelenggara  Pemungutan Suara (KPPS) di Huta (Dusun) Lima  Nagori (Desa) Tanjung Rapuan di Balai Pertemuan Karyawan  PTPN 4 Kebun Unit Tinjowan. 

Adapun acara Bimbingan Tehnik (Bintek) di pimpin langsung oleh ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) NagoriTanjung Rapuan Abdullah Sinaga di dampingi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Ujung Padang Aswan.

"Bahwa dalam pelaksanaan pesta demokrasi rakyat pilkada  kali sangat berbeda dengan pesta demokrasi  sebelumnya. Adapun perbedaan pelaksanaan  pada saat ini di karenakan  pandemi Covid 19, maka dalam tehnis pelaksanaan kegiatan Pemungutan Suara pilkada harus dengan protokol kesehatan " pungkasnya .

Aswan selaku Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam paparannya mengatakan dalam pelaksanaan tehnis kegiatan pilkada pemilihan Calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Simalungun, anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dalam menjalankan tugas  harus  mengikuti  aturan dan peraturan sesuai dengan buku panduan yang di berikan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) .

Sebelum acara  Bimbingan Tehnik (Bintek) dimulai, terlebih dahulu seluruh peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya di pandu oleh Tutik Angraeni Siagian , kemudian di lakukan pembacaan doa yang di bawakan oleh Indra Gunawan. (Birman Sitorus)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama