Akibat Hujan Seharian, Rumah Warga Kampung Kanyere Rusak Terkena Longsor.

MenaraToday.Com - Pandeglang : 

Akibat diguyur hujan sehari semalam rumah milik Mamah (65) warga Kampung Kanyere RT/RW 001/009 Desa Cigondang Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Banten rusak parah, Rabu (31/03/21) sekitar jam 05.00 Wib.

Korban mengaku kaget karena akibat hujan disertai angin yang terus menerus pada selasa malam kemarin, telah menyebabkan tanah merah yang berada dibelakang rumahnya longsor hingga mengakibatkan rumah miliknya hancur.

"Pas kejadian saya kebetulan ada dirumah, rumah saya posisinya memang ada dibawah dan tanah merah itu persis  dibelakang rumah, mungkin karena kemarin (malam rabu) disini hujan terus menerus dan lumayan deras juga sampai menyebabkan tanah merah dibelakang rumah saya longsor dan menimpa rumah bagian belakang hingga jebol," tuturnya

Mamah menambahkan, akibat kejadian itu selain mengalami kerusakan rumah, Mamah juga mengalami luka ringan dikaki bagian kanan.

"Rumah saya rusak parah, selain itu kaki saya juga luka, saya hanya berharap akan adanya uluran tangan baik dari pemerintah maupun yang lainnya untuk membangun kembali rumah saya yang rusak akibat bencana alam," Harapnya (Ila)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama