Memperingati Hari Bhayangkara ke-75, PAC IPNU IPPNU Kalibaru Gelar Dialog Kebangsaan

MenaraToday.Com - Banyuwangi : 

Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi menyelenggarakan Dialog Kebangsaan dengan tema “Bakti POLRI Untuk Negeri” di Aula SMA NU Kalibaru pada Selasa (6/7/2021).

Dialog tersebut dihadiri oleh OSIS SMP/Sederajat, OSIS SMA/Sederajat dan PR IPNU IPPNU se-Kalibaru. Ketua panitia dialog kebangsaan. Sementara itu Ahmad Baihaqi Ramadhan mengatakan," fokus pelajar sebagai generasi milenial sangatlah penting bagi bangsa ini, karena pelajar adalah generasi penerus bangsa dan penerus segala warisan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan," katanya.

Ditempat yang sama Ketua PAC IPPNU Kalibaru, Selly Istanty Piotalika Ki uga menyampaikan dalam momentum Hari Bhayangkara ke-75 ini mengucapkan terimakasih kepada Kepolisian Republik Indonesia terkhusus untuk jajaran Polsek Kalibaru.

“Terimakasih Kami ucapkan kepada seluruh Kepolisian Republik Indonesia terkhusus untuk jajaran Polsek Kalibaru karena telah memelihara keamanan dan Ketertiban masyarakat, memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan bagi masyarakat terutama pengawalan pada masa pandemi covid 19 ini," ucapnya.

Pantauan awak media ini dilokasi, dalam dialog tersebut juga diisi dengan rangkaian diskusi panel dengan menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya Kanit Binmas Polsek Kalibaru, Aipda Hermasyah, S.H dengan subtema "bahaya narkoba”

Pembina PAC IPNU Kalibaru sekaligus ketua Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama MWC NU Kalibaru, Rudi Hartono dengan Subtema "Pentingnya organisasi untuk pelajar".

Sebelum kegiatan diskusi panel dimulai, pembukaan kegiatan dialog kebangsaan diawali dengan sambutan oleh ketua paniti, Rekan Ahmad Baihaqi Ramadhan. Kemudian apresiasi oleh Kepala SMA NU Kalibaru, Drs. Hari Prasmono dan Ketua Tanfidziyah MWC NU Kalibaru, Fathor Rozy, S.Pd.I atas terselenggaranya kegiatan ini. Serta Sambutan dari Kapolsek Kalibaru, AKP Abdul Jabbar, S.H yang memberikan arahan kepada seluruh peserta dialog kebangsaan untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan. 

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Hermansyah, S.H menyampaikan jangan sekali-kali untuk mendekati apalagi sampai mencoba-coba narkoba.

Lebih lanjut Ia berpesan untuk generasi muda penerus bangsa khususnya pelajar agar dapat menjaga diri dari pergaulan bebas,  kenakalan remaja dan menggunakan obat-obat terlarang. Dampak yang diakibatkan dari penggunaan narkoba sangatlah berbahaya diantaranya gangguan mental, depresi serta kecemasan secara terus menerus. Ancaman bagi penggunanya pun sudah diatur dalam UU Narkotika.

Kemudian Rudi Hartono menyampaikan kepada peserta dialog bahwa sebagai pelajar harus mengisi kegiatan kesehariannya dengan hal-hal yang positif.

Rekan Rudi berharap para pelajar  terus semangat dan giat dalam belajar dalam kondisi pandemi covid 19 ini. Tingkatkan literasi dengan banyak membaca, bangun kepekaan sosial dengan aktif mengikuti organisasi seperti halnya mengikuti IPNU IPPNU ini. (Sholeh)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama