Jokowi Perintahkan Kapolri dan Kepala BIN Usut dan Tindak Tegas Jaringan Penyerangan Menkopolhukam



MenaraToday.Com – Jakarta :

Setelah menjenguk Menko Polhukam, Wiranto yang di tikam oleh Pasutri di Pandeglang, Banten, Presiden Jokowi langsung menjenguk Wiranto di RSPAD Jakarta karena mendapatkan dua luka tusukan di bagian perut sebelah kiri.


Setelah menjenguk mantan Jenderal TNI ini, Jokowi langsung memerintahkan Kapolri dan BIN untuk mengusut dan menindak tegas jaringan yang melakukan penyerangan terhadap Menkopolhukam ini.

“Kita harus bertindak tegas dalam hal ini, maka untuk itu saya perintahkan Kapolri dan Kepala BIN dibantu TNI untuk mengusut tuntas dan menindak tegas pelaku dan jaringan yang terkait dalam peristiwa penikaman Menkopolhukam tadi siang” ujar Jokowi seusai melihat kondisi Wiranto di RSPAD Gatot Subroto Jakarta.

Terpisah Karo Penmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menyebutkan dalam insiden tersebut selain Wiranto, Kapolsek Menes juga mendapatkan luka di bagian belakang punggung saat menahan pelaku.

“Pak Wiranto langsung dilarikan ke RSUD Berkah Pandeglang kemudian dibawa ke ruang IGD dan kemudian di rujuk ke RSPAD Gatot Subroto dengan menggunakan Halikopter” ujarnya (Mnt/01-Red)

Lebih baru Lebih lama