Assosiasi BP-UPK Eks PNPM Se-Bondowoso Lakukan Pertemuan Di Obyek Wisata Bukit Luwih


MenaraToday.Com - Bondowoso :

Assosiasi Badan Pengawas Unit Pelaksana Kegiatan (BP-UPK) Eks PNPM sekabupaten Bondowoso adakan kegiatan pertemuan semua anggota Badan Pengawas bertempat di Obyek Wisata Bukit Luwih (WBL) desa Tapen Kecamatan Tapen.

Adapun pertemuan tersebut membahas pergantian ketua asosiasi BP - UPK se Kabupaten Bondowoso karena ketua yang lama Wahdi meninggal dunia sehingga forum asosiasi memandang perlunya ada pengganti ketua asosiasi untuk melanjutkan kegiatan yang selama ini dilakukan asosiasi BP UPK Bondowoso.

Dalam acara yang digelar sederhana namun penuh keakraban tersebut menghasilkan keputusan pengganti ketua asosiasi yang dipilih dari BP -  UPK Kecamatan Tapen Imam Imron dan bendara Desi Natalia selaku bendahara sebelumnya dari BP - UPK  Kecamatan Pujer sedangkan Sekertaris Dimas dari anggota BP - UPK Kecamatan Curah Dami.

ASIS dari Kecamatan Maesan menyebutkan bahwa kesepakatan dari yang hadir mewakili tiap-tiap kecamatan menunjuk Imam Imron selaku Ketua Assosiasi dan disepakati oleh teman-teman yang lain.

"Pentingnya kekompakan dan kebersamaan dari teman-teman Asosiasi untuk membangun komunikasi dan silaturahmi dalam wadah asosiasi BP - UPK sekabupaten Bondowoso" ujar Burawi selaku BP - UPK dari Kecamatan Tenggarang 

Sementara itu Imam Imron mengatakan pentingnya dukungan dan peran serta anggota untuk tetap konsisten melakukan koordinasi dan kerjasama agar asosiasi BP - UPK ini tetap solid dan semakin kokoh hususnya untuk langkah asosiasi Kedepan nya.( S.Rifai )
Lebih baru Lebih lama