Bocah Pengidap Kelainan Jantung Ini Luput Dari Perhatian Pemerintah Dan Butuh Uluran Para Dermawan


MenaraToday.Com - Mesuji :

Mengalami penyakit kelainan jantung, Yulia Dwi Arni (9) yang tingal di desa Bangun Jaya RT 07 Kecamatan Tanjung Raya yang masih duduk di kelas II SD ini bisa dikatakan luput dari pandangan pemerintah setempat. 

" Anak saya mengalami penyakit yang jarang terjadi ini mulai dari lahir dan saat ini berdasarkan diagnosa doketer di salah satu rumah sakit di Jakarta,  Putri saya disarankan untuk operasi namun karena tidak memiliki dana akhirnya pengobatan anak sua tersebut terpaksa di hentikan" ujar Nurhadi yang bekerja serabutan yang isterinya bekerja sebagai TKW di Taiwan yang gajinya belum cukup untuk membiayai pengobatan anaknya. 

Kepada MenaraToday Nurhadi berharap agar dapat membantunya untuk mendapatkan perhatian pihak pemerintah dan uluran tangan para dermawan untuk melanjutkan pengobatan Yuliana Dwi Arni (Edi) 
Lebih baru Lebih lama