Sekda Paluta Pimpin Hari Kesadaran Nasional Tahun 2020


MenaraToday.Com - Paluta :

Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara melaksanakan upacara Hari Kesadaran Nasional di Halaman Kantor Bupati, Senin (17/02/2020).


Sekretaris Daerah, H. Burhan Harahap, SH., bertindak sebagai inspektur upacara Hari Kesadaran Nasional yang diikuti oleh seluruh pegawai Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara, seluruh Pimpinan OPD, dan unsur Forkopimda. 

Sekretaris Daerah dalam sambutannya mengatakan bahwa upacara yang diselenggarakan setiap bulan ini jangan dianggap sebagai formalitas belaka, karena upacara Hari Kesadaran Nasional memiliki nilai yang sangat luhur dalam membangkitkan semangat dan mengingatkan aparatur negara sebagai abdi masyarakat.

"Dengan dilaksanakannya upacara Hari Kesadaran Nasional ini, semoga setiap aparatur negara bisa menyadari dirinya sebagai pelayan masyarakat yang mempunyai fungsi utama yaitu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat serta dapat mengelola berbagai dinamika sosial yang ada ditengah-tengah kehidupan masyarakat Kabupaten Padang Lawas Utara secara arif dan bijaksana, sehingga setiap persoalan dapat diselesaikan dengan sebaik-baiknya", tutup beliau.(Arman Hrp)
Lebih baru Lebih lama