Alat Pelindung Diri Untuk Covid 19 Minim, Dirut RSU Ahmad Diponegoro Butuh Donasi Para Dermawan


MenaraToday.Com - Kapuas Hulu :

Pihak RSU Ahmad Diponegoro Kapuas Hulu,  Kalimantan Barat mengaku kekurangan alat pelindung diri untuk menangani virus Covid 19.

Menyikapi kekurangan ini, Dirut RSU Ahmad Diponegoro drg. Poltak P Sianturi M.Kes memohon partisipasi para dermawan dalam bentuk donasi untuk dipergunakan melengkapo kekurangan alat pelindung diri. 

Hal ini dituliskan Poltak dalam akun Facebooknya Poltak Sianturi, Minggu (29/3/2020) dan ketika hal ini dikonfirmasi MenaraToday, Poltak membenarkan postingannyam

"Benar pak,  kami masih mengalami kekurangan alat pelindung diri dan saya berharap kiranya masyarakat dapat bersama-sama mendukung pencegahan penyebaran Covid 19 dengan mempelihara diri dan tetap waspada, tetap menjaga pla hidup sehat serta dapat memberikan kontribusi dalam membantu tenaga kesehatan dalam penyediaan alat pelindung diri yang semakin terbatas di fasilitas kesehatan. Masyarakat tidak perlu panik. Masker dipergunakan bagi yang sakit dan petugas kesehatan yang melayani masyarakat sedangkan untuk yang sehat tidak perlu menggunakan masker" ujar Poltak P Sianturi.

Poltak P. Sianturi juga berharap agar pemerintah dapat mendukung pemenuhan Sarana Prasarana dalam penanggulangan Covid 19 ini. 

"Memang ada tapi sudah sangat minim sekali. Terutama masker stocknya hanya cukup 3 hari kedepan dan untuk saat ini ADP dirumah sakit belum ada.  Sehingga kami berharap ada donasi dari para dermawan untuk memenuhi alat pelindung diri" ujarnya (Bayu) 
Lebih baru Lebih lama