Daerah Tembilahan Hilir Marak Bongkar Barang Diduga Illegal

Keterangan Gambar : Aktivitas Bongkar Muat yang disinyalir illegal di daerah Tembilahan Hilir (Foto : Tim)

MenaraToday.Com – Tembilahan :

Peredaran barang dan bongkar muat barang yang disinyalir merupakan barang ilegal akhir akhir ini semakin marak di wilayah Tembilahan Hilir, tidak malam, magrib maupun pagi aktifitas bongkar muat barang ini sangat meresahkan masyarakat

Salah seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya kepada media  mengatakan merasa resah karena di lorongnya tiap malam ada aktifitas bongkar muat barang yang tak jelas

Saya takut barang yang mereka bawa narkoba, saya juga malas melaporkan karena hampir semua warga yang di lorong sudah kongkalikong alias bekerjasama. Sebab dia hebat tak bisa disentuh hukum sebut warga yang tidak mau disebutkan namanya.

Hasil investigasi di lapangan, Senin (7/9/2020) dini hari terlihat beberapa pria mengangkut barang-barang yang tidak jelas yang diduga merupakan barang illegal  (Tim)

 

Redaksi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama