Bahas Kamtibmas, Pilkada dan Prokes, Kapolres Minsel Tatap Muka Dengan Pemdes Tanga dan Pakuweru

MenaraToday.Com - Minsel : 

Kapolres Minahasa Selatan AKBP S. Norman Sitindaon, SIK, mengadakan tatap muka dan dialog bersama Hukum Tua Desa Tenga, perangkat desa dan BPD (Badan Permusayawaratan Desa), Selasa (24/11/2020).

Kegiatan tatap muka Kapolres Minsel di Desa Tenga ini dalam rangka membahas permasalahan situasi Kamtibmas, Pilkada dan pendisiplinan Protokol Kesehatan.

Tiba di Balai Desa Tenga, Kapolres Minsel yang didampingi Kapolsek Tenga Iptu Novie Maleke, disambut langsung Hukum Tua Desa Tenga, Kristovel Ronga, SE.

Dalam sambutannya Kapolres Minsel menyoroti permasalahan perselisihan anak-anak muda warga Desa Pakuweru dan Desa Tenga yang terjadi beberapa waktu lalu.

"Seluruh unsur, baik Pemerintah Desa Tenga dan Desa Pakuweru, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, agar bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas apalagi ini dalam masa Pilkada. Untuk permasalahan tapal batas agar diselesaikan di Pengadilan,"ungkap Kapolres.

Sementara untuk penanggulangan Covid-19, Kapolres mengajak seluruh lapisan masyarakat agar peduli dan patuh terhadap Protokol Kesehatan.

Usai kegiatan di Desa Tenga, Kapolres Minsel melanjutkan kegiatan serupa bersama Pemerintah Desa Pakuweru.

"Permasalahan perselisihan anak-anak muda warga Desa Pakuweru dan Desa Tenga agar cepat diselesaikan. Jangan ada warga yang melakukan perbuatan melawan hukum. Pemerintah Desa, BPD agar bantu Polsek Tenga menjaga stabilitas kamtibmas," ujar Kapolres Minsel yang didampingi Hukum Tua Desa Pakuweru, Johan Egeten.

Kapolres Minsel juga mengingatkan agar seluruh lapisan masyarakat bersama-sama mensukseskan agenda Pilkada serentak tahun 2020, yang aman, tertib, sejuk dan sehat. (Herman Pangkey)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama