Jelang Pilkada Kapolres Kapuas Hulu Cek Jumlah Personil, Sarana dan Prasarana Anggota

Keterangan Foto : Suasana ______Kapolres AKBP Wedy Mahadi S.I.K.,M.A.P mengecek sarana dan prasarana serta jumlah kuat personil yang di kerahkan kepolsek jajaran Polres Kapuas Hulu
Senin,(9/11/2020)_____(Rls/Hum)

MenaraToday.com
- Kapuas Hulu

Kapolres Kapuas Hulu AKBP Wedy Mahadi S.I.K., M.A.P, mengecek sarana dan prasarana serta jumlah kuat personil yang di kerahkan kepolsek jajaran Polres Kapuas Hulu, Senin (9/11/2020) pagi, yang di dampingi PJU Polres Kapuas Hulu.

Pengecekan Personil, Sarana, dan Prasarana  dilakukan menjelang pelaksanaan Pilkada Tahun 2020.

“Apel dilaksanakan untuk mengecek
kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasarana polri beserta kelengkapan setiap personil yang akan di turunkan untuk melaksanakan pengamanan di TPS nantinya,,” jelas Kapolres Kapuas Hulu.

Dengan demikian, kata kapolres, semua perencanaan yang telah dipersiapkan dapat berjalan dengan optimal, dalam rangka mensukseskan pengamanan Pemilukada 2020 di Kabupaten Kapuas Hulu.

Dikatakan Kapolres, apel gelar sarana dan prasarana, bertujuan untuk mengetahui sejauhmana kesiapan personel

" Kegiatan ini mengetahui berapa jumlah personil yang di perbantukan ke Polsek Jajaran pada pilkada yang dilaksanakan pada 9 Desember 2020 di Kab. Kapuas Hulu," ujar kapolres. (Rls/Hum)

Pewarta : Bayu Hary Widodo

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama