GMP Aek Natas Ingatkan HYS Jangan Korupsi

MenaraToday.Com - Labura : 

Gerakan Mahasiswa dan Pemuda (GMP) Aek Natas ingatkan HYS dan Samsul Tanjung agar tidak mencontoh kepemimpinan Bupati Labura sebelumnya yang tersandung kasus dugaan korupsi suap pengurusan Dana Alokasi Khusus (DAK) APBN Perubahan 2017 dan APBN 2018 untuk Kabupaten Labuhanbatu Utara

Hal ini diungkan Sekjend GMP Aek Natas Rahmad Hidayat yang menuturkan janji-janji politik yang disampaikan Paslon HEBAT harus terealisasi, rangkul semua elemen untuk bersama-sama membangun Kabupaten Labuhanbatu Utara.

"Kita semua saudara tinggalkan pertikaian pecah belah yang dapat merusak karakter dan menghambat pembangunan nantinya.

Di samping itu ketua GMP Aek Natas, Ridho Liem berharap kemenangan Paslon HEBAT bukan karena money politic, bukan karena intervensi, bukan karena ancaman, tapi murni kemenangan demokrasi. Karena apabila hal itu terjadi kemungkinan besar akan terjadi korupsi dan jual beli jabatan, dan hal itu kami tidak mau terjadi, jelas ridho. 

Kami juga dari pengurus GMP Aek Natas mengucapkan selamat dan sukses atas keunggulan Paslon "Hendriyanto Sitorus dan Samsul Tanjung" Nomor urut 04 yang mengambil jargon LABURA HEBAT. tutup Ridho. (Ngatimin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama