JBMI Labura Ucapkan Selamat Kepada Bupati dan Wakil Bupati Labura Terpilih.

MenaraToday.Com - Labura 

Berdasarkan informasi  dari beberapa jumlah  TPS di 8 (delapan ) Kecamatan  bahwa pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu Utara dengan Jargon ‘’HEBAT’’ Hendriyanto Sitorus, SE dan H. Samsul Tanjung ST.,MH untuk sementara mengungguli  angka perolehan suara  terbanyak pada Pemilukada Labuhanbatu Utara yang dilaksanakan pada  hari Rabu  9 Desember Tahun  2020.  

Atas keunggulan suara pasangan Hebat itu,  Maruli Tanjung, SH.,MH. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Jam’iyah Batak Muslim Indonesia Kabupaten Labuhanbatu Utara  (Labura), didampingi  Darwin Marpaung selaku Sekretaris  DPD JBMI Kab. Labura mengucapkan Selamat kepada Paslon  Hebat Calon Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu Utara tahun 2020.

Ucapan itu disampaikan kepada Media ini pada hari Kamis (10/12/2020) dikantornya di Perumanas Damuli Minimalis Tahap 2 Blok C. Nomor :11 Rantau Bangun, Damuli Pekan Kecamatan Kualuh Selatan. Labuhanbatu Utara .

‘’ Kami atas nama Dewan Pimpinan Daerah Jam’iyah Batak Muslim Indonesia (DPD JBMI) Kabupaten Labuhanbatu Utara mengucapkan selamat kepada  Hendriyanto Sitorus, SE dan H. Samsul Tanjung, ST., MH atas kemenangannya dalam pesta demokrasi Pemilukada serantak dengan meraih suara terbanyak.  Meskipun perolehan suara itu belum secara resmi di umumkan oleh KPU.  Namun kita yakin bahwa informasi yang kita dapatkan dari  beberapa TPS di 8 (delapan ) kecamatan di Labuanbatu Utara pasangan HEBAT menggunguli peraihan suara terbanyak dari 4 (empat) Paslon Lainnya itu benar dan diperkirakan tidak akan berubah lagi. Harapan kami Dewan Pimpinan Daerah Jami’iyah Batak Muslim Indonesia (DPD JBMI) Kabupaten Labuhanbatu Utara kepada Pasangan HEBAT Calon Bupati dan wakil Bupati Labuhanbatu Utara tahun 2020  yang terpilih dapat membawa perubahan Kabupaten Labuhanbatu Utara  kepada yang lebih baik’’.  Paparnya.

Darwin Marpaung Sekretaris DPD JBMI Kab. Labura menambahkan Pesta dimokrasi sudah usai kita harap kepada saudra- saudara kami yang mendukung Paslon yang kalah dapat legowo.

" Mari kita tetap berangkulan untuk membangun Kabupaten Labuhanbatu Utara yang kita cintai ini. Meskipun beda pilihan harapan kami tidak memudarkan pertalian silaturahmi sebab kita orang Batak juga sangat menjunjung tinggi persaudaraan". Ucap Darwin. (Ngatimin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama