UPTD Puskesmas Kampung Mesjid Gelar Vaksinasi Covid 19 Tahap - 2

MenaraToday.Com - Labura : 

UPTD Puskesmas Kampung Mesjid Kabupaten Labura melaksanakan Vaksinasi Covid 19 yang digelar di Puskesmas setempat, Kamis (18/3/2021) kemarin. 

Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 kali ini di peruntukkan kepada TNI/Polri dan Tokoh Masyarakat.

"Dalam pelaksanaan vaksinasi tahap 2 ini, kita membentuk tim dimana Dr. Nur Asyiah bertugas untuk memeriksa riwayat penyakit penerima vaksinasi/scanning, Dr. Sulaiman bertugas penyuntikan vaksinasi , untuk pendataan administrasi Arifin Sitorus SKM" ujar Kepala Puskesmas Kampung Mesjid, Rosmaida Uli Nababan SST kepada sejumlah awak media. 

Rosmaida Uli Nababan menambahkan secara umum vaksin dapat bekerja dengan merangsang pembentukan kekebalan tubuh secara spesifik terhadap bakteri/virus penyebab penyakit tertentu. Sehingga apabila terpapar seseorang akan bisa terhindar dari penularan ataupun sakit berat akibat penyakit tersebut.

" Vaksinasi tahap 2 ini sasarannya adalah TNI/Polri, ASN serta tokoh masyarakat. Karena vaksin yang kami ambil dari Dinas Kesehatan Labura sangat terbatas  sebanyak 5 vial untuk 50 orang .Untuk hari Kamis ini kami sudah menyuntik kan vaksinasi untuk 30 orang dan pada hari Jumat kami akan lanjutkan untuk 20 orang lagi dan untuk  penyuntikan ke 2 akan kami laksanakan di bulan April mendatang. Ada beberapa orang yang kami tunda penyuntikan vaksinasi di karenakan tensi darah sangat tinggi. Kami memberikan obat untuk menurunkan tensi darah setelah beberapa hari kami akan periksa kembali jika sudah normal kami akan memberi Penyuntikan Vaksinasi kembali. Untuk penyuntikan vaksinasi kali ini berjalan dengan baik tidak ada Kejadian Insiden Paska Imunisasi(KIPI)" tambah nya.

Sementara itu Camat Kualuh Hilir M. Adkin Rizky yang merupakan penerima vaksin sesaat setelah disuntik menyebutkan bahwa tidak ada merasakan perubahan pada tubuhnya.

"Ngga ada perubahan, biasa aja ko, malah bawaannya lapar aja" ujar Camat sembari berkelakar.

Camat Kualuh Hilir juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak takut dan terpengaruh dengan isu-isu hoax tentang vaksin Covid 19. 

"Jangan termakan isu hoax sebab vaksin ini untuk memutus mata rantai Covid 19" ujarnya. 

Pantauan di lapangan, Camat Kualuh ebagai penerima penyuntikan Vaksinasi perdana Tahap ke - 2 dan disusul Lurah Kampung Mesjid, Supriato, S.pd dan jajarannya. (Ngatimin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama