BPBD Kota Tebing Tinggi Bangun Beronjong di Sei Padang

MenaraToday.Com - Tebing Tinggi : 

Pemerintah Kota Tebing Tinggi melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) membangun  Turap/ Bronjong di bantaran Sei Padang tepatnya di jalan Sei Mati Lingkungan 1 Kelurahan Brohol Kecamatan Bajenis sepanjang 200 meter, 7 tingkat. 

Hal itu disampaikan Kepala BPBD Wahid Sitorus melalui PPK  proyek Mhd Hatta ST saat dikonfirmasi MenaraToday.Com di kantornya Jalan Gunung leuser Senin (26/42021).

"Pembangunan Bronjong ini bertujuan untuk penanganan pasca bencana yang saat ini pembangunannya sedang berjalan dan dikerjakan oleh  PT. Cakra Mega Buana dengan pagu anggaran Rp 3.430.200 ribu Rupiah yang bersumber dari dana APBD TA. 2021 dengan masa kerja selama 210 hari dan konsultan pengawas dari CV. Kreatif" ujar Hatta.

Terpisah Ketua LSM Kompak RI, Jurhaidi Saragih saat di konfirmasi menyebutkan bahwa pihaknya memberikan dukungan penuh kepada pihak Pemko Tebing Tinggi yang terus melakukan pembangunan termasuk upaya pencegahan banjir dan longsor di bantaran Sei Padang. 

"Hendaknya kita sebagai masyarakat untuk mendukung, menjaga dan memelihara aset negara" ujarnya (Ags)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama