LPA Pandeglang Tuntut Para Pelaku Cabul Dikebun Sawit Bojong Di Hukum Berat

 

Ketua LPA Kab. Pandeglang Mu'zizatullah

MENARATODAY.COM-Terkait adanya tindak asusila yang dialami oleh KMS (13) oleh 3 tukang ojek berinisial DI (30), NG (40) dan SA (25) dikebun sawit bojong datar kecamatan bojong kabupaten pandeglang, banten, pada jum'at 17 september 2021 lalu, Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten pandeglang mengutuk keras tindakan biadab dan tak bermoral para terduga pelaku pemerkosaan tersebut. 


"Ini adalah perbuatan yang tak bisa ditolelir oleh siapapun, karena pemerkosaan terhadap anak dibawah umur itu akan merusak Fisik dan juga Psikis jangka panjang, yang jelas akan berdampak buruk terhadap masa depan korban," demikian dikatakan Ketua LPA Kabupaten pandeglang Mu'zizatullah dalam press rilisnya. Minggu (03/10/21). 


Kata Mu'zizatullah, LPA Kabupaten Pandeglang akan berpartisipasi melakukan visit dan assesment bantuan dari psikolog yang ada di LPA, dan juga bantuan kebutuhan sekolah dalam waktu dekat. LPA juga mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran polres pandeglang karena sudah berhasil membekuk dua dari tiga pelaku pemerkosaan tersebut.


"dalam hal penegakan hukum kami dari LPA Pandeglang sangat mengapresiasi Jajaran kepolisian Pandeglang yang dalam waktu singkat sudah berhasil membekuk para pelaku biadab ini," ucapnya.


Lanjut Mu'zizatullah, pihaknya juga akan mendesak Pihak polres pandeglang agar segera menangkap 1 pelaku yang saat ini masih buron. 


"Selain itu, LPA Pandeglang bersama-sama dengan TP2TPA Kabupaten pandeglang juga akan terus memantau kasus ini sampai ke pengadilan, Kami juga akan meminta kepada pihak kejaksaan, dengan tuntutan agar para pelaku dihukum dengan seberat-beratnya, serta meminta kepada majelis hakim untuk menghukum para pelaku dengan hukuman yang maksimal," tegasnya


Mu'zizatullah berharap, para pelaku mendapat hukuman yang setimpal sesuai dengan perbuatannya, karena sudah tega melakukan perbuatan asusila kepada anak dibawah umur. (ila)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama