PNKT Resmi Keluarkan SK Karang Taruna Banten.

 

Ketua Karang Taruna Banten Periode 2020-2025 H. Andika Hazrumi saat terima SK dari PNKT. Rabu (06/10/21).

MENARATODAY.COM-Pengurus Nasional Karang Taruna (PNKT) resmi mengeluarkan SK kepengurusan Karang Taruna Provinsi Banten masa bhakti 2020-2025. Peyerahan SK dilakukan langsung Ketua Umum PNKT Didik Mukrianto diterima H. Andika Hazrumy sebagai Ketua Karang Taruna Banten.

Penyerahan yang berlangsung di Seknas PNKT tepatnya di Tebet Jakarta Selatan tersebut, juga turut dihadiri Pengurus Karang Taruna Provinsi Banten yakni Ketua Harian Iwan Pristiasya, Wakil Ketua III Maksis Sakhabi, Bendahara Tatang Tarmizi, Sekjen Gatot Yan S, Wakil Sekjen Kesoskum Gading Simanjuntak beserta pengurus lainnya.

Dalam penyerahannya, Ketua Umum PNKT Didik Mukrianto terlihat menyerahkan dokumen SK kepengurusan Karang Taruna Banten kepada H. Andika Hazrumy sebagai Ketua Karang taruna Banten. Sesekali keduanya berbincang dan menujukan kekompakan dalam memajukan bangsa melalui Karang Taruna.

Ketua Karang Taruna Banten H. Andika Hazrumy mengajak, semua pengurus Karang Taruna Banten komitmennya membangun Banten dengan menunjukan kerja-kerja nyatanya melalui wadah Karang Taruna Banten.

”Saya ucapkan terimakasih kepada Ketua Umum PNKT Didik Mukrianto dan mengajak semua pengurus Karang Taruna Banten bekerja, berkarya untuk Banten,” ujar Andika usai menerima SK. Rabu (06/10/21).

Melalui kesetiakawanan, menurut Andika, Karang Taruna Banten tidak hanya akan menjadi wadah memperkuat kebersamaan pengurus, tetapi juga menjadi wadah untuk menghimpun kekuatan dalam melakukan aksi-aksi sosial.

”Warga Banten butuh kerja-kerja kita (pengurus Karang Taruna Banten,red),” tegasnya.

Dalam hal kerja-kerja sosial, Pengurus Karang Taruna Banten bersinergi dengan pengurus Karang Taruna tingkat Kabupaten/kota, kecamatan, desa hingga RT dan RW. Salah satunya saat mengadakan gerakan relawan PPKM Mikro. (ila).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama