Terkait Pernyataan Junimart Girsang, Fraksi PDIP DPRD Tanjungbalai Minta Maaf Kepada Pemuda Pancasila.

MenaraToday.Com - Tanjungbalai : 

Massa Pemuda Pancasila (PP) mendatangi gedung DPRD kota Tanjungbalai. Mereka meminta DPRD Kota Tanjungbalai menyampaikan tuntutan mereka, yakni mendesak anggota DPR RI Junimart Girsang meminta maaf kepada PP.

Pantauan wartawan di lokasi, rabu  (1/12/2021), massa PP yang datang ke gedung DPRD  langsung diarahkan masuk ke gedung itu. Mereka ditemui sejumlah perwakilan anggota dewan.

"Mau aksi damai, kami serahkan kepada pimpinan dewan untuk bisa menyahuti permintaan kami untuk disampaikan kepada pusat, DPR RI," kata Sekretaris MPC PP kota Tanjungbalai, Edi Usman Manurung, kepada wartawan.

Dia mengatakan PP kota Tanjungbalai tak mau mengerahkan massa untuk menggelar demonstrasi yang besar. Menurutnya, demo dengan jumlah massa yang banyak malah berbahaya.

"Kami ini istilahnya tidak mau, kalau kami mau kerahkan massa, mungkin lebih bahaya, jadi kami ini aksi damai," ucap Edy.

Edy menyebut pihaknya telah menyerahkan tuntutan kepada DPRD kota Tanjungbalai. PP  meminta agar anggota DPR RI Junimart Girsang meminta maaf secara terbuka.

"Tuntutannya kita meminta agar statement Junimart Girsang, agar meminta maaf baik itu di media elektronik, media cetak, dan media online," ujar edy.

Sekretaris Badan Pengusaha Pemuda Pancasila (BP3) MPC PP kota Tanjungbalai Ade Imam Alajar Saragih, SH, MH meminta Junimart mengakui kesalahannya. Dia berharap Junimart menyampaikan permintaan maaf secara langsung kepada PP dan tidak melakukan kekeliruan sebagaimana hari ini terjadi.

"Kita minta secara khusus Junimart Girsang mengakui kesalahan dan meminta maaf secara terbuka kepada Pemuda Pancasila, bukan dilempar begitu saja, secara khusus meminta maaf kepada Pemuda Pancasila kerena historis PP adalah rekan setia negeri ini dalam berjuang dalam penumpasan G30SPKI," sebut  Bung Imam

Sebelumnya, Junimart Girsang telah meminta maaf kepada Pemuda Pancasila. Disertai juga permintaan maaf dari Fraksi PDIP DPRD kota Tanjungbalai Nuriana, SH

"Saya mewakili Partai dan Fraksi PDIP DPRD kota Tanjungbalai juga merasa kecewa sebagai mana yang rekan rekan PP rasakan, untuk itu mewakili semua mohon lah kami untuk di maaf kan" ungkap wanita yang akrab di sapa Nuri (Gani)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama