IRT Di Desa Sumberjo Ikuti Pelatihan Konveksi.

MenaraToday.Com - Blitar : 

Untuk menaikan taraf perekonomian masyarakat, Desa Sumberjo Kecamatan Sutojayan adakan pelatihan konveksi yang di ikuti oleh ibu-ibu.

Pelatihan yang didapat dari anggara ADD (Dana Desa) itu dimulai Senin (11/7/2022) dan dilaksanakan di ruang ketrampilan kantor Desa sumberjo.

Dalam keterangannya Kepala Deasa Sumberjo  Suroto menuturkan bahwasanya pelatihan menjahit konveksi di desanya guna mendukung kegiatan masyarakat agar dapat menunjang perekonomian masyarakat.

“ini dari DD ( Dana Desa) dan dari kita mengadakan ketrampilan belajar menjahit konveksi ini agar para ibu-ibu khususnya bisa mendapatkan penghasilan untuk menambah perekonomian keluarga, ya syukur-syukur kalau dari latihan ini para peserta mampu menciptakan lowongan kerja bagi yang lain nantinya” ungkap Kades Suroto.

Ditempat yang sama munarsih selaku peserta sangat mengapresiasi program desa ini, menurutnya dari ketrampilan ini bisa belajar menjahit konveksi dari yang tak bisa menjadi bisa, serta menjadi kegiatan yang menghasilakn pundi pundi ekonomi” ungkapnya.(Lucky)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama