MenaraToday.Com - Labura :
Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Ikhlas Desa Pulo Bargot Kecamatan Marbau Minggu, (2/3/2025).
Safari Ramadhan Pemkab Labura yang dipimpin langsung oleh Bupati Dr. Hendri Yanto Sitorus, S.E., M.M, dan turut di dampingi Wakil Bupati Dr. H. Samsul Tanjung, S.T., M.H, Sekda Labura Dr. H. Muhammad Suka, S. Pd., M.M.
Bupati Hendri Yanto Sitorus dalam sambutannya menyebutkan Safari Ramadhan merupakan agenda rutin di lakukan Pemkab Labura setiap bulan Ramadhan.
"Kegiatan safari Ramadhan merupakan agenda rutin setiap tahun kita laksanakan pada bulan Ramadhan,”ucap bupati.
Lebih lanjut bupati menyampaikan bahwa pada tahun ini kegiatan safari ramadhan hanya dilaksanakan satu tim, tujuan adalah agar semua kecamatan dapat dikunjungi dan dapat mendengar keluhan langsung dari masyarakat.
"Untuk tahun ini tim safari Ramadhan hanya kita buat satu tim, tujuan nya agar semua Kecamatan dapat kita kunjungi,” ucap Bupati.
Pada kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan bahwa pada tahun ini Pemkab Labura tidak memberikan bantuan kepada guru non sertifikasi dan anak yatim, dikarenakan pimpinan dan anggota Baznas belum dilantik, namun pada kesempatan itu Bupati memerintahkan Sekda agar setelah pimpinan Baznas dan anggota nya dilantik agar bantuan kepada guru non sertifikasi dan anak yatim di salurkan.
Bupati juga menyampaikan untuk pemberian tali asih Bilal Mayit dan Nadzir Masjid serta Guru Maghrib Mengaji akan diserahkan pada hari Senin tanggal 3/3 di aula Fajar Dolfa untuk kecamatan Aek Natas, Na. IX X, Aek Kuo, Marbau.
Terakhir bupati mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Marbau atas dukungan nya pada Pilkada tahun 2024 dan pada bulan 2 kami sudah dilantik langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara.
Ketua DPRD Labura Rimba Bertuah Sitorus dalam sambutannya menyampaikan menyambut baik atas terselenggaranya acara safari Ramadhan Pemkab Labura.
"Kami dari lembaga DPRD Labura menyambut baik atas kegiatan safari Ramadhan Pemkab Labura yang secara rutin setiap tahunnya dilaksanakan tepatnya pada bulan suci Ramadhan,” ucap Rimba.
Turut hadir Ketua Ketua TP. PKK Labura Ny. dr. Rama Dhona Hendri Yanto Sitorus M.Ked(Ped)S.pA, Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Ny. Hj. Zuhriani Samsul Tanjung, Ketua DPRD Labura Rimba Bertuah Sitorus, S.E., M.M, para kepala OPD.
Pada kegiatan itu turut bupati menyerahkan bantuan kepada nadzir masjid berupa satu unit AC, satu unit jam digital, sejadah, kain sarung, dirangkai dengan penyantunan anak yatim. (greg)