Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Desa Jatitengah, Kecamatan Selopuro, Kabupaten Blitar, menggelar kegiatan jalan sehat pada Minggu pagi (24/8/2025).
Acara ini disambut antusias oleh warga dengan diikuti oleh ribuan peserta, baik dari warga Desa Jatitengah sendiri maupun dari luar desa,
Kegiatan yang dimulai sejak pagi hari ini berlangsung meriah dan semarak. Para peserta terlihat antusias mengikuti rute jalan sehat yang telah disiapkan panitia. Tak hanya menjadi ajang olahraga dan kebersamaan, jalan sehat ini juga dimeriahkan dengan pembagian 600 hadiah menarik, serta 12 doorprize utama yang menambah semangat para peserta.
Kepala Desa Jatitengah dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari upaya mempererat tali silaturahmi antar warga sekaligus bentuk rasa syukur atas kemerdekaan bangsa Indonesia yang telah mencapai usia 80 tahun.
"Kami ingin momentum kemerdekaan ini tidak hanya diperingati secara seremonial, tapi juga menjadi momen membangun kebersamaan dan semangat gotong royong di tengah masyarakat," ujar Yarmono.
Acara ditutup dengan pengundian doorprize utama yang disambut sorak-sorai peserta. Pemdes Jatitengah berharap kegiatan serupa dapat terus digelar di tahun-tahun mendatang sebagai agenda tahunan yang mempererat persatuan warga. (Jhony)
