Tangkap Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Personel Satresnarkoba Polres Asahan Di Kepung dan Disiram Bensin

MenaraToday.Com - Asahan :

Saat melakukan penggrebekan terhadap  sarang  narkoba di Jalan Durian, Kelurahan Kisaran Naga, Kecamatan Kisaran, Timur, Asahan, Rabu (14/1/2026) sore, salah seorang personel mendapat perlawanan warga dengan mengepung dan menyiramkan sebotol bensin kepada personel yang berhasil meringkus salah seorang pelaku yang merupakan warga sekitar.

Kapolres Asahan, AKBP Revi Nurvelani didampingi Kasatresnarkoba AKP Mulyoto, Kanit Jatanras, Ipda Asido Nababan dan Kanit Tipidter, Ipda Toman Napitupulu saat dikonfirmasi di lokasi kejadian menyebutkan awalnya pihaknya mendapatkan informasi bahwa personelnya mendapatkan perlawanan dari warga saat mengamankan pelaku penyalahgunaan narkoba

"Jadi personel kita melakukan Patroli rutin di jalan durian dan saat salah seorang personel menemukan pelaku penyalahgunaan narkotika dan hendak membawa pelaku ke Mapolres Asahan, warga sekitar keluar dan berupaya untuk melepaskan pelaku yang tangannya telah diborgol. Saat mempertahankan pelaku tiba-tiba personel kita disiram bensin dan merampas pelaku dari dekapan personel kita hingga pelaku berhasil melarikan diri" papar Kapolres yang turun langsung ke lokasi kejadian.

Kapolres menambahkan karena jumlah personel yang kurang dan jumlah warga yang semakin banyak akhirnya  personel kita melaporkan situasi dan petugas gabungan dari Satresnarkoba dan Satreskrim langsung memburu pelaku yang kabur serta warga yang menyiramkan bensin kepada petugas.

"Jadi tim gabungan masih memburu pelaku yang kabur dan penyiram bensin kepada anggota kita. Dilokasi kita menemukan barang bukti berupa sabu dan botol bekas bensin yang dipergunakan untuk menyiram anggota kita.

Lebih lanjut Kapolres menegaskan akan memperketat wilayah tersebut dan akan bertindak tegas terhadap siapapun yang mencoba melakukan perlawanan dan menghalang-halangi petugas saat melakukan penegakan hukum.

"Kali ini saya perintahkan kepada tim gabungan dan kepada seluruh personel Polres Asahan untuk menindak tegas terhadap pelaku dan orang-orang yang mencoba menghalangi tugas kita dalam menegakkan hukum" tegas orang nomor satu sejajaran Polres Asahan ini. (Nn)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama