Selain Reses di Taliabu, H. Safi Pauwah Arahkan Simpatisan ke MS-SM

Keterangan Gambar : Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara, Safi Pauwah (Foto : F@dli)

MenaraToday.Com – Taliabu :

Selain melakukan kunjungan reses di Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab), sebagai Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara, Safi Pauwah, SH, juga bakal mendeklarasikan kandidat H. Muhaimin Syarif - Safrudin Mohalisi (MS-SM) yang maju dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pultab periode 2020-2025.

"Saya sebagai pengurus Partai Amanat Nasional (PAN), tentunya di luar kegiatan reses, saya juga akan memberi penguatan kepada pasangan calon Bupati dan wakil Bupati MS-SM, karena pasangan ini juga di dukung oleh PAN," ungkap Safi melalui telepon, Rabu (23/09/2020).

Lebih lanjut anggota Komisi 5 DPRD Malut itu pelaksanaan reses anggota DPR merupakan kegiatan berbeda, dimana, momen ini bertujuan menyerap aspirasi rakyat secara langsung, akan tetapi, pada kesempatan ini juga merupakan ajang siraturahmi kepada sanak saudara serta simpatisan untuk mendukung MS-SM

"Sebagai sesama anak kampung, yang bukan lain, MS juga seperti anak saya sendiri, sudah menjadi tugas sebagai orang tua untuk memberikan dukungan penuh, karena telah memberanikan diri untuk maju, membawa perubahan di Pulau Taliabu yang kita cintai ini ke arah lebih baik," imbuhnya

H. Safi Pauwah, yang juga Mantan Wakil Bupati Kepulauan Sula, Periode 2010-2015, berkeyakinan, MS-SM, mampu membawa perubahan untuk Taliabu yang lebih baik di masa-masa mendatang, karena Taliabu butuh pemimpin yang konsisten dan amanah serta pro rakyat

"Saya bagian dari masyarakat Taliabu, yang telah mengenal kapasitas MS-SM sebagai anak muda yang sukses, tentunya harapan dalam menciptakan kesejahteraan untuk masyarakat Taliabu kedepan, hanya mampu diwujudkan oleh pemimpin yang muda berenergik yakni MS-MS," ujar anggota Dewan yang akrab disapa Haji SP itu. (F@dli)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama