Bhabinkamtibmas Polres Singkawang Sosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru Kepada Masyarakat

MenaraToday.Com – Singkawang :

Untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan, berbagai upaya telah dilakukan oleh Polres Singkawang dan jajarannya, tidak ketinggalan Bhabinkamtibmas diantaranya  di Kelurahan Sanggau Kulor wilayah Hukum Polsek Singkawang Timur.

Melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan Sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran Covid 19 dan membagikan Masker untuk warganya, Selasa (6/10/2020).

Kegiatan sosialisasi disampaikan kepada warga masyarakat yang berdomisili di Kel. Sanggau Kulor Kecamatan Singkawang Timur.

Dalam himbauannya Bhabinkamtibmas menyampaikan Himbauan Kepolisian diantaranya menyampaikan Sosialisasi Program Pemerintah tentang Adaptasi Kebiasaan Baru. Adaptasi Kebiasaan Baru merupakan tahapan baru setelah kebijakan stay at home atau work from home atau pembatasan sosial diberlakukan untuk mencegah penyebaran massif wabah virus corona.

Adaptasi Kebiasaan Baru utamanya agar warga yang akan aktivitas diluar rumah dapat bekerja namun tetap dengan menggunakan standar kesehatan atau Protokol Kesehatan yang ditetapkan serta pembagian masker kepada warga yg beraktifitas tidak menggunakan masker. Beraktifitas sehari-hari seperti biasa dengan mempedomani protokol kesehatan seperti selalu menggunakan masker, Rajin mencuci tangan / Hand sanitizer, sosial distancing / jaga jarak dan hindari kerumunan. Daya tahan tubuh, istirahat yang cukup, olah raga & kelola stres, kelola penyakit comorfid & perhatikan kelompok rentan usia/manula. Konsumsi makanan yang seimbang & bergizi, berperilaku hidup bersih dan sehat. (Gun)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama