Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan, Deklarasi dan Pelantikan Ketua AJP Berlangsung Sukses


 MenaraToday.Com – Probolinggo :

Bertepatan dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila, 1 Oktober 2020, Organisasi baru yang diberi nama Aliansi Jurnalis Probolinggo (AJP) melakukan deklarasi bersama beberapa media di Kabupaten Probolinggo, Kamis (1/10/2020) di Taman Maramis yang dihadiri perwakilan Wali Kota Probolinggo dan perwakilan dari Kabupaten Probolinggo serta dari Kodim 0820 Probolinggo.

Pantauan di lapangan, sebelum masuk ke lokasi acara, para tamu harus melalui Thermo Gun, Fashtavel dan Handsinitazer untuk mencegah penyebaran Covid 19.

Dalam sambutannya Ketua AJP periode 2020 – 2023,, Muhammad Selamet Fahrul Muza yang lebih akrab disapa Fahrul menyebutkan AJP adalah wadah bagi para jurnalis yang bertugas dan berdomisili di Kota dan Kabupaten Probolinggo.

“Tujuan utama pembentukan AJP ini adalah untuk menjadikan profesi jurnalis sebagai profesi idaman yang berlandaskan UU Pokok Pers dan Dewan Pers sebagai pelaksana” ujarnya

Sementara itu Kasi Administrasi, Budi Irawan yang hadir mewakili Wali Kota Probolinggo menyebutkan bahwa pers adalah salah satu pilar ke 4 legislatif, yudikatif dan eksekutif.

“Dengan adanya media yang merupakan mitra dari pemerintah, TNI/Polri dalam menyampaikan dan memberikan informasi yang baik kepada masyarakat sehingga roda pemerintahan, ekonomi dan siskamtibmas dapat berjalan dengan baik. Dengan adanya deklarasi serta pelantikan ini diharapkan Ketua dan pengurus AJP bisa membantu dan dapat bermanfaat bagi masyarakat serta meluruskan kabar hoax yang meresahkan masyarakat” ujar Budi.

Acara deklarasi dan pelantikan ini ditutup dengan doa dan pelepasan balon serta ramah tamah dengan Ketua dan pengurus AJP (HR songot )

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama