Akibat Tubrukkan KLM Bahtera Salbach Mengalami Kebocoran


MenaraToday.com,Kalbar - Selasa, 15 Desember 2020 Pukul 00.05 telah terjadi tubrukan antara Kapal Kontainer KMTC Jebel Ali  berbendera Korea  dengan KLM Bahtera Salbach di ambang luar di antara bouy 5 dan 7. Berdasarkan siaran Persnya, Kepala Pangkalan PLP Kelas II Tanjung Perak Mulyadi SH MH, menurunkan Kapal Patroli KN.P 371 untuk melakukan SAR bersama dengan Kantor Syahbandar Utama Tanjung Perak.

Menurutnya," Tubrukan tersebut mengakibatkan KLM Bahtera Salbach bocor dan tenggelam pada posisi koordinat 06°,52,042 S / 112°,44,751 E (di luar alur masuk APBS)," katanya.


Dijelaskannya," Crew KLM Bahtera Salbach berjumlah 8 orang semuanya selamat dan di bawa oleh motor pandu ke stasiun karang Jamuang dan terdapat satu ABK KLM Bahtera Salbach yang mengalami sakit langsung di bawa ke RS di Gresik," ujar Mulyadi.

Lebih lanjut Mulyadi nenjelaskan," Saat ini KMTC. Jebel Ali masih berlabuh di area labuh sekitar tempat kejadian dan Nakhoda, Mualim I serta KKM dibawa oleh KN.P 371 Milik Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Pangkalan PLP Kelas II Tanjung Perak untuk diminta keterangan lebih lanjut di Kantor Syahbandar Utama Tanjung Perak," jelas dia.


Dia juga memaparkan,"Kerangka kapal KLM Bahtera Salbach telah teridentifikasi posisinya dan untuk seluruh kapal yang melintas diharapkan tetap waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan kerangka kapal hanyut sampai proses evakuasi dilakukan," pungkasnya. (GUN/FB,KPLPtgpriok)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama