Apel Bersama di Desa Sungai Intan




MENARATODAY.COM,INDRAGIRI HILIR Memasuki awal kinerja di tahun 2021, Aparat Desa Sungai Intan yang dipimpin langsung oleh Kepala Desa Sungai Intan Kecamatan Tembilahan Hulu Ahmad Efendi S.P.di gelar kegiatan Apel bersama Senin pagi (4/1).

Dengan diikuti seluruh perangkat desa, BPD, LPM, dan KPMD, kegiatan Apel Senin yang dilakukan dengan sistem protokol kesehatan tersebut dapat memberikan pencerahan bagi para perangkat desa agar lebih meningkatkan mutu pelayanan terhadap masyarakat.

Hal ini disampaikannya Kades ketika memberikan arahan secara langsung pada apel yang dilaksanakan di halaman kantor desa tersebut.

"Memasuki tahun 2021, tentunya dengan semangat juang baru, sehingga dapat berdampak pada  peningkatan pelayanan terhadap masyarakat" Ungkapnya.

Dengan demikian, masyarakat yang ingin melakukan pelayan urusan administrasi bisa lebih mudah dari pada sebelumnya, karena aparatur yang memang tugasnya memberikan yang terbaik terhadap masyarakatnya.

Selain itu, Kades juga tidak bosan bosan memberikan arahan kepada stafnya, agar jangan lelah menyampaikan kepada masyarakat agar tetap mengutamakan protokol kesehatan, apalagi saat hendak melakukan urusan administrasi ke kantor desa.

"Ingatkan masyarakat bila lupa terhadap penerapan sistem protokol kesehatan, apalagi saat hendak melakukan urusan administrasi, semoga permasalahan yang melanda saat ini cepat segera berakhir" Tutup kades.

Editor. : Prabu Suryadhana

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama