Gelar Harlah ke-48,PPP Lakukan Interaktif Dengan Bupati Terpilih

Keterangan Gambar : Bupati Banyuwangi terpilih, Ipunk Festiandani saat memberikan sambutan (Foto : S. Rifai)

MenaraToday.com Banyuwangi :

Hari lahir (Harlah) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang ke 48 disambut luar biasa oleh para kader baik pada tingkat DPC ,PAC dan Ranting.

Di usianya yang ke 48 kali ini Partai berlambang Ka'bah tersebut juga merayakan tasyakur atas terpilihnya Ipuk Festiandani - Sugirah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyuwangi.

Acara itu digelar secara daring atau Firtual dengan tetap mematuhi prokes Covid -19 yang dipusatkan di Ponpes Ihya'ulumudin Padang Kec. Singojuruh diikuti secara live oleh kader serta GPK (Gerakan Pemuda Ka' bah) dari berbagai dapil I,II,III,IV dan V Kab.Banyuwangi Jawa - Timur., Selasa (5/1/2021)

Sekretaris DPC PPP Banyuwangi Syamsul Arifin SH mengatakan, Harlah PPP ke-48 ini dihadiri langsung  Bupati Banyuwangi H.Abdullah Azwar Anas dan Bupati terpilih Ipuk Festiandani serta para kader PPP dari berbagai dapilm 

Dalam kegiayan ini juga digelar dialog nteraktif dengan Bupati terpilih, denan memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Ipuk - Sugirah sebagai Bupati Banyuwangi untuk periode 2021 -2005 " ujar Syamsul Arifin yang juga merupakan anggota DPRD Kabupaten Banyuwangi.

Lebih lanjut, anggota Fraksi PPP, Komisi I yang duduk di Banggar Badan Pembentukan Peraturan Daerah (BaPemPerda) bagian Pemerintahan, Hukum dan aset daerah, Mengaku siap untuk maju pada pencalonan DPRD Propinsi Jatim periode mendatang. 

Menurutnya ada 3 hal yang akan dilakukan PPP ke depan yakni pertama menjawab kebutuhan rakyat, tidak hanya pidato janji, lebih ke bukti, kedua mengorbitkan tokoh-tokoh potensial, kredibel, tangguh, positif ditengah masyarakat dan yang ketiga adalah menyelesaikan apa-apa yang selama ini belum menemukan solusi dan penyelesaian " imbuh Syamsul Arifin. (S.Rifai )

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama