Nakes Putussibau Selatan Divaksin, Kapus : Vaksin Covid-19 Sinovac Aman dan Halal

 

Keterangan Foto : Suasana ________/// Puskesmas Putussibau Selatan melakukan Vaksin Covid-19 Sinovac kepada Nakes (Tenaga Kesehatan) yang di laksanakan di Aula Puskesmas Putussibau Selatan.

MenaraToday.com - Kapuas Hulu

Kepala Puskesmas (Kapus) Kecamatan Putussibau Selatan, dr. Dasmiati Olfah menerangkan Puskesmas Putussibau Selatan melakukan Vaksin Covid-19 Sinovac untuk menangkal virus Covid-19.

"Hari kedua tahap pertama ini dilakukan Vaksin untuk tenaga kesehatan berjumlah 26 orang,"kata dr. Dasmiati Olfah kepada wartawan Senin, (1/2/2021)

Dikatakan dr. Olfah untuk hari pertama 33 orang tenaga kesehatan sudah mendapatkan Vaksin Covid-19 Sinovac.

"Untuk Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan di Puskesmas Putussibau Selatan dari Puskesmas Putussibau Selatan sendiri 66 nakes sedangkan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu 90 orang, "ulas dr. Dasmiati Olfah

Dijelaskan dr. Olfah, dari keseluruhan tenaga kesehatan yang di vaksin 6 orang gagal untuk dilakukan vaksinasi.

"6 orang tersebut mengalami hipertensi (Darah tinggi), sedang menyusui dan hamil, "jelasnya

Diungkapkan dr.Olfah sebenarnya pelaksanaan vaksinasi Sinovac bisa diselesaikan dalam satu hari, akan tetapi harus menunggu petugas Pustu, Polindes dan Poskesdes yang wilayah kerjanya Puskesmas Putussibau Selatan. 

"Saya pastikan Senin ini pelaksanaan vaksinasi Sinovac terhadap semua tenaga kesehatan di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan selesai, dan sesuai dengan aturan dari Pemerintah," ungkapnya.

Disinggung pro dan kontra terkait Vaksin Covid - 19 Sinovac, dr Olfah menghimbau lebih selektif menerima informasi yang belum tentu kebenaran dan sumber informasinya.

"Sampai sekarang belum ada laporan maupun kejadian yang tidak diinginkan terkait Vaksinasi untuk tenaga kesehatan, saya pastikan aman dan halal,"tegas dr. Olfah (Bayu)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama