Kades Sipaku Area Berikan Penghargaan Kepada Masyarakat dan Sosialisasikan Wisata Desa

MenaraToday.Com – Asahan :

Pemerintah Desa Sipaku Area, Kecamatan Simpang Empat, Asahan, Sumatera Utara memberikan penghargaan kepada 5 orang warga yang dianggap peduli dengan kebersihan dan penataan lingkungan serta 7 orang warga yang telah menghibahkan tanahnya untuk kepentingan masyarakat umum dalam rangka memperingati HUT RI Ke 76

Pemberian penghargaan tersebut langsung diserahkan Kepala Desa Sipaku Area, Abdul Paya Harahap dengan didampingi Ketua BPD, LPM, Babinsa Sipaku Area, Serma Ponirum yang digelar di aula Kantor Desa Sipaku Area, Jumat (20/8/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Sipaku Area, Abdul Paya Harahap menyebutkan suatu kebanggan, penghormatan serta sikap keteladanan dan motivasi untuk terus meningkatkan prestasi, pengabdian, loyalitas dan dedikasi bagi masyarakat yang peduli dengan kebersihan atau penataan lingkungan tempat tinggal, terlebih kepada masyarakat yang telah menghibahkan sebagian tanah miliknya untuk kepentingan umum.

"Kita berharap kiranya dengan penghargaan ini akan menguatkan keyakinan, bahwa apapun yang dilakukan sepenuh hati dengan penuh ketulusan dan keikhlasan, akan memperoleh apresiasi yang baik dari lingkungan sekitarnya,  meski kita tidak berharap pujian itu karena sesungguhnya yang pantas dipuji dan disanjung itu adalah Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa” ujar Kades yang sangat akrab dengan insan pers ini.

Lebih lanjut Kades yang akrab disapa Bang Paya ini berpesan agar dapat menunjukkan kualitas terbaik untuk meyakinkan masyarakat bahwa penghargaan tersebut memang pantas diterima, dan menjadi sumber inspirasi bagi masyarakat lainnya agar lebih Peduli kebersihan dan penataan lingkungan tempat tinggal, sejalan dengan program pemerintah Desa Sipaku Area yakni menjadikan Desa Wisata dengan ikon Wisata Sawah.

Adapun yang menerima penghargaan tersebut yakni Zainuddin, Saring, Ponirin, Ramlan, Mahda Yulpita siregar, H. Sabar, Ismail dan Sunaryo penerima penghargaan sebagai pewakaf/ penghibah tanah untuk kepentingan umum, sedangkan masyarakat penerima penghargaan sebagai kepedulian terhadap lingkungan adalah H. Sumari , Iawan, Nurhayati, Kaseh Pujawati dan Salim Sayuti. (Pudjie/APH)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama