Wali Kota Probolinggo Terima Anugerah Radar Bromo Award 2021

 


MenaraToday.Com -Probolinggo  :

Radar Bromo Award tahun 2021 sukses digelar dengan protokol kesehatan ketat di Gedung Paseban Sena Kota Probolinggo. pada Senin (6/9/2021).

Ajang bergengsi dalam rangka Ulang Tahun Jawa Pos Radar Bromo ke 22 tahun ini memberikan penghargaan kepada Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin pada kategori Innovation dan Implementation of Development Program bersama dengan Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf dan Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf.

Hadir diantara Wali Kota Probolinggo Habib Hadi antara lain Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf, Wawali Kota Pasuruan Adi Wibowo, Kapolda Sumatera Barat sekaligus Presiden HDCI Irjen Pol Teddy Minahasa Putra, Ketua DPRD, instansi pemerintah, perusahaan swasta serta tokoh masyarakat di wilayah Kota/Kabupaten Probolinggo dan Kota/Kabupaten Pasuruan.

Menjawab mengenai latar belakang dilaksanakannya agenda Radar Bromo Award tahun 2021 ini, Direktur Jawa Pos Radar Bromo Ahmad Suyuti mengaku sebagai wujud apresiasi kepada instansi dan perorangan yang telah berkontribusi bagi pembangunan daerah.

“Kami di usia 22 tahun ini mengapresiasi lembaga pemerintah maupun swasta termasuk pada perorangan yang sudah banyak berjasa berkontribusi di masing-masing daerah tentunya, kalau di pemerintahan misalnya lewat program-program dan inovasinya, kalau perorangan misalnya mereka yang menginspirasi mempunyai hasil karya baik ide maupun produk yang sekarang juga banyak diminati oleh masyarakat di Probolinggo dan Pasuruan,” terang Ahmad. (De songot)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama