Berita Releasan, Lemahkan Fungsi Sosial Kontrol Wartawan

Oleh : Ibnu Hajar Piliang.

Saat ini wartawan tengah terlena dengan berita releasen yang dikirim oleh instansi-instansi ke group WhatsApp maupun pribadi wartawan. Sehingga tidak sedikit wartawan yang mendapatkan releasan langsung mengirimkan berita releasan tersebut ke redaksi masing-masing tanpa ada proses pengeditan sama sekali atau yang lebih dikenal dengan istilah Copy Paste.

Yang lebih parahnya, pihak keredaksian pun terus menerbitkan pemberitaan yang dikirim wartawan tanpa melakukan proses pengeditan sehingga releasan yang dikirim oleh penulis dari pihak instansi sama betul saat naik di media.

Sebagai penulis, disini saya merasa miris, sebab wartawan seharusnya terjun langsung ke lokasi melakukan konfirmasi ke instansi terkait bukan hanya duduk di warung menunggu berita releas masuk ke group WhatsApp kemudian diteruskan ke redaksi masing-masing.

Menurut saya berita releasean tersebut adalah upaya untuk membuat wartawan malas serta melemahkan fungsi sosial kontrol sebenarnya.

Bagaimana tidak, wartawan disajikan berita beserta judul dan foto yang telah dibuat oleh operator instansi. Sehingga wartawan malas untuk melakukan peliputan langsung. Seperti saat ini, pihak Kominfo maupun humas Kepolisian mengirimkan berita releasan tanpa mengajak si wartawan untuk terjun meliput. Hal ini sama saja dengan pihak instansi hanya memberikan "Ikan" bukan "Pancing" agar wartawan berusaha untuk mencari dan membuat berita sesuai dengan liputannya.

Disini saya juga banyak melihat, wartawan menerima berita releasan tanpa ada merubah satu kalimat pun dari releasan bahkan judul pun tidak di ubah, apakah ini upaya untuk melemahkan fungsi wartawan dan membuat wartawan malas sehingga terlena akan tupoksi sebenarnya?  

Saya berharap pihak instansi baik Pemkab, Kepolisian, TNI dan instansi lainnya jangan memberikan berita releasan yang sudah jadi tapi ajak wartawan untuk melakukan peliputan kelapangan atau kirim Laporan Situasi (Lapsit) yang belum di olah jadi berita, sehingga wartawan dapat menuliskan berita sesuai warna tulisannya masing-masing dan kepada rekan-rekan wartawan ayo kita membuat berita sesuai dengan kemampuan kita, jauhkan upaya Copy - Paste, kembangkan bakat menulis anda dengan mengekspresikan liputan atau Laporan Situasi yang anda dapatkan. (***)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama