Arli Simangunsong Bertekad Raih Kursi Ketua DPRD Labura

MenaraToday.Com - Labura : 

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Labuhanbatu Utara, menyalurkan 300 bansos buat anak yatim, tukang parkir, abang becak dan kaum dhuafa sekaligus peresmian kantor baru yang dilaksanakan di Jln. Jend. Sudirman No 16 (depan satlantas) Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Sabtu (23/7/2022) pukul 09.00 wib. 

Terlihat di lokasi turut hadir ketua DPD Partai Hanura Sumatra Utara (Sumut) El Adrian Shah, Bupati Labura Hendriyanto Sitorus, Wabup H. Samsul Tanjung, Anggota DPRD Provsu fraksi Hanura Edi Susanto Ritonga, Ketua PAN, Kapolsek, Danramil dan tamu undangan lainnya. 

Menurut ketua DPC Hanura Labura, Arli Simangunsong, Mari kita jadikan kantor DPC tersebut sebagai rumah perjuangan para kader partai Hanura, Untuk itu, arli berharap dengan keberadaan kantor baru tersebut bisa meningkatkan soliditas para kader, Sehingga apa yang menjadi target partai bisa terwujud.

Arli juga menjelaskan kita punya target besar di tahun 2024, kalau tadinya kami menjabat wakil ketua I di DPRD kabupaten untuk tahun 2024 mudah mudahan berkat doa saudaraku sekalian, kami bisa raih kursi ketua DPRD. 

"Perlu kita ketahui sebelumnya, Partai Hanura merupakan partai yang paling setia untuk mengusung bapak bupati, begitu juga 2 periode masa bakti H. Buyung Sitorus, terhitung sudah 3 periode totalnya, Jadi pak bupati tidak salah juga kami punya cita cita lebih tinggi untuk kedepan untuk menjabat ketua DPRD pada periode berikutnya." Kata Arli tersenyum. 

Disini kami juga ingin berbagi tali asih kepada saudara saudara kami, abang becak, tukang parkir, anak yatim dan kaum dhuafa, jangan diliat dari nilai nya semoga bisa meringankan sedikit beban. 

Dalam sambutannya Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus menyampaikan rasa sukur, secara pribadi saya dan pak wabup memiliki historis yang indah dengan Partai Hanura, Partai Hanura lah yang mengusung kami berdua di pilkada sampai mendapatkan kursi bupati dan Wakil Bupati. 

Sampai sekarang silaturahmi kami sudah terjalin sangat baik dengan partai ini, harapannya dengan diresmikannya kantor baru dibarengi dengan tali asih akan membawa keberkahan buat Hanura dan kita semua. 

Lanjutnya, beliau juga menanggapi pernyataan bahkan mengaminkan cita cita besar Ketua Hanura, untuk menjabat ketua DPRD pada tahun 2024, saya doakan Hanura bisa meraih 7 hingga 8 kursi tapi Golkar 9 dan 10 kursi," Kata bupati yang juga ketua Partai Golkar Labura ini sambil tertawa lepas. 

Sementara itu, El Adrian Shah Ketua DPD Partai Hanura Sumatra Utara (Sumut) sangat menyambut baik apa yang menjadi target besar DPC untuk kursi Ketua DPRD, itu hal yang sangat baik untuk kita dukung, tadinya saya juga mau mengaminkan, karena ada  Bupati jadi rada segan.

"Mari kita menjaga silaturahmi yang selama ini sudah kita bangun terlebih dalam pemilu yang rentan perpecahan, makanya selalu saya tanamkan pad kader jangan terbawa situasi politik di negara kita, seusai pemilu yang bertambah musuh bukan, untuk itu mari kita belajar bahwa dinamika politik dan beda pilihan itu biasa." ujarnya.

Berpolitik itu baik yang tidak baik itu oknumnya, jadi jangan salahkan politiknya. 

Sekali lagi selamat, mudah mudahan dengan diresmikannya Kantor Hanura  ini dapat menambah semangat seluruh pengurus dan kader Hanura yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Utara. 

Apresiasi setinggi tinggi nya buat Ketua DPC bapak Arli Simangunsong dimana selalu ada kegiatan sosial di setiap kegiatan Partai semoga bisa menjadi contoh buat DPC lain." Tutupnya Mengakhiri.(greg)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama