Toba Bersama Satgas Pengendalian PMK, Vaksin Hewan di Laguboti.

MenaraToday.Com - Toba :

Polres Toba bersama dengan Tim terpadu Satgas Pengendalian dan Penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) melaksanakan vaksinasi terhadap sejumlah ternak hewan, di Desa Haunatas Kecamatan Laguboti Kabupaten Toba, Jumat (15/7/2022) kemarin.

Selain pelaksanaan vaksinasi, tim juga melakukan pendataan jenis ternak hewan diantaranya sapi, kerbau, kambing, domba dan babi dan ternak lainnya yang berpotensi terjangkit wabah PMK.

Tim yang tergabung adalah Polri yang dipimpin Kasat Binmas AKP S. Sinaga bersama, Aiptu Betmen  Panjaitan dan didampingi personil Polsek setempat Aiptu Harto Tobing, Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Toba Janriko Pasaribu, Kasi Kesehatan Hewan Agus M.A Simatupang ,drh Ruth Damanik dan Bhabinsa Sertu R. Pardosi.

Kegiatan ini merupakan upaya pemerintah dan Polri dalam mengantisipasi wabah PMK, sehingga  ternak hewan di Kabupaten Toba dalam keadaan sehat dan mengantisipasi kerugian bagi para peternak, kata Kasat Binmas.

*Kita berharap apabila peternak menemukan gejala klinis pada ternaknya, diimbau untuk sesegera mungkin melaporkannya kepada petugas penanggulangan PMK untuk penanganan. Sehingga tidak merembes dan menyebar terhadap ternak lainnya", imbuhnya.(JT)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama