Tim Investigasi Dumas Presisi Polda Sumut Kunjungi Mapolres Asahan

MenaraToday.Com - Asahan : 

Tim Investigasi Dumas Presisi Polda Sumut melakukan kunjungan kerja ke Mapolres Asahan yang disambt Kapolres Asahan dalam rangka sosialisasi serta pengecekan secara langsung aplikasi Dumas Presisi dan Aplikasi SP4N Lapor yang digelar di Aula Wira Satya Polres Asahan, Selasa (14/3/2023).

Dalam kunjungan ini, Tim Presisi Polda Sumut dipimpin Kasubbag Dumasanwas Polda Sumut, Kompol Pantas Sinaga bersama KSBGYANDUAN Bidpropam, Kompol Asmara Jaya, KairtuduanSubbag Dumasanwas, AKP Titin Danduru, Pamin 4 Subbag Dumasanwas, Ipda Luciana Manik, Pamin 6 Subbag Dumasanwas Ipda Parulian Marbun bersama 3 personel bintara Polda Sumut.

Kapolres Asahan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Tim yang telah hadir ke Mapolres Asahan dalam rangka memberikan sosialisasi terkait Dumas Presisi.

"Terima kasih kepada Tim yang telah hadir di Mapolres Asahan untuk memberikan sosialisasi Dumas Presisi. Kami mohon bimbingan dan arahan terkait dengan pelaporan Dumas secara cepat. Disini saya meminta agar kita dari 3 pilar TNI/Polri dan Pemerintah Kabupaten Asahan, Pemerintah Kecamatan, Kelurahan dan Desa dalam menangani perkara di masyarakat. Semoga dengan pelaksanaan sosialisasi ini kita dapat menciptakan pelayanan yang terbaik dalam mengatasi masalah yang tejadi di masyarakat. Disini saya jelaskan bahwa Polres Asahan memiliki 9 Polsek dan 2 Polsubsektor di 25 Kecamatan di Asahan" papar Kapolres.

Perwira berpangkat dua melati kuning ini menambahkan pihaknya memohon pencerahan dengan sistem pelaporan Dumas berbasis Aplikasi  

"Semoga dengan adanya aplikasi ini  dapat meningkatkan kwalitas kinerja dan pelayanan terhadap masyarakat di Polres Asahan" ujar Roman mengakhiri sambutannya. 

Sementara itu Tim Investigas Dumas Presisi Polda Sumut menjelaskan berdasarkan Surat Edaran Kapolri nomor : SE/5/II/2021, tanggal 24 Februari 2021 tentang sistem informasi penanganan pengaduan masyarakat terintegrasi di lingkungan Polri.

"Seiring dengan kebijakan Kapolri tentang transformasi menuju Polri yang prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan dituangkan pada program 16 Target kegiatan prioritas Polri pada Tahun 2022 diantaranya pemberlakuan sistem pengaduan online yang dapat dimanfaatkan masyarakat sebagai sarana kontrol maka diluncurkan aplikasi Dumas Presisi. Aplikasi Dumas Presisi merupakan aplikasi pengaduan masyarakat dalam rangka mewujudkan Polri yang prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sebagai sarana penyampaian saran dan keluhan terkait pelayanan Polri serta guna mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat. Aplikasi Dumas Presisi berfungsi sebagai sarana yang memudahkan masyarakat untuk mengadukan kinerja dari personil Polri, aplikasi Dumas Presisi juga berfungsi sebagai media penanganan pengaduan yang dapat dipantau perkembangannya secara langsung oleh masyarakat. Aplikasi juga  bertujuan untuk mewujudkan transparansi pada Polri. Pengaduan dapat diakses oleh masyarakat selama 24 jam dan di mana saja tanpa perlu datang ke kantor Polisi karena menggunakan aplikasi yang memiliki operator baik yang ada di Polres dan di Polda dengan tujuan agar kecepatan penyelesaian pelaporan Dumas secara online. aplikasi SP4N LAPOR ada disetiap Lembaga. Untuk lebih jelasnya agar sama-sama kita mengikuti paparan terkait sosialisasi Aplikasi Dumas Presisi". Papar Kompol Pantas Sinaga 

Dalam kegiatan tersebut dirangkai dengan pemutaran video singkat Tata Cara Pelaporan Dumas melalui Aplikasi Dumas Presisi dan Testimoni dari masyarakat. 

Hadir dalam pelaksanaan sosialisasi tersebut, Kapolres Asahan, AKBP Roman Smaradhana Elhaj bersama PJU, Kapolsek, Kasi, Babinkamtibmas sejajaran Polres Asahan, Lurah dan Kepala Desa Se Kabupaten Asahan. (Nn)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama