Paslon Hebat: Sekolah Arab Masuk Dalam Program CSR Kami


 

Menaratoday.com - Labura


Paslon Labura Hebat no 4 Hendriyanto,Sitorus,SE, dan H Samsul Tanjung, ST, MH, bersilaturahim dengan masyarakat Dusun 5 Afdeling lll Desa Londut,rabu (14/10/2020) pukul 16.00 wib. 


Begitu antusia warga Dusun afdeling lll menyambut kedatang pasangan Hebat ini meski diguyur hujan, namun gak menyurutkan niat mereka untuk bertemu langsung dengan paslon Hebat. 



Pak Basuki salah seorang yang hadir dalam pertemuan tersebut mengatakan, paslon Hebat ini adalah pasang yang dingin, itu ditandai dengan turunnya hujan, ucapnya. 


Lebih lanjut Basuki menjelaskan bahwa nomor emp4t ini adalah nomor yang sangat bagus, karena mobil bannya emp4t, jadi semuanya maju dan insyaallah jika Bupatinya dari pasangan Hebat pemerintahan kedepannya lebih maju, masyarakat sejahtera dan religius, pungkasnya. 


Hendriyanto dalam sambutannya, mengucapkan ribuan terima kasih kepada masyarakat Dusun 5 afdeling lll yang telah hadir meskipun hujan. Saya ingin menjelaskan, saat ini pasangan hebat sedang di isukan sebagai dinasty, biar masyarakat Labura tau khususnya masyarakat Dusun 5 ini bahwa dinasty itu adalah kerajaan yang dimana penggantinya di pilih oleh raja sebelumnya. Tapi kalau kami besok menang dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati itu dipilih rakyat langsung bukan Bupati sebelumnya, jelas Hendri.


Lebih lanjut Hendri meminta doa dan restu dari bapak ibu supaya di 9 Desember nanti kami menang dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati, pungkasnya. 


Sementara Samsul mengatakan, jika kami terpilih nanti kami akan memberikan warna baru untuk Labura ini, dengan program kami yaitu CSR dengan arti Cerdas masyarakatnya, sejahtera masyarakat dan Religius masyarakatnya. 


Kami akan mendirikan kembali sekolah arab, dimana kita lihat anak - anak kita sepulang sekolah pergi keluyuran tak menentu. Dengan terpilihnya kami nanti kami akan membangun kembali sarana dan prasarana pendidikan sekolah arab, supaya masyarakat Labura ini menjadi masyarakat yang religius dan mermartabat, tutupnya.(greg)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama